Dirut Bank Sumsel Babel Positif Corona, Petugas Bank Dibekali APD

Sabtu, 18 April 2020 - 12:38 WIB
loading...
Dirut Bank Sumsel Babel...
Gedung Bank Sumsel Babel. Foto/SINDOtv/EraNeizma
A A A
PALEMBANG - Setelah pengumuman 17 kasus konfirmasi baru positif Covid-19 di Sumatera Selatan, dikabarkan salah seorang Direksi Bank Sumsel Babel yang berusia 55 tahun masuk di dalamnya. Pasien benomor 54 itu terpapar lewat transmisi lokal, dan telah melakukan isolasi mandiri bersama istrinya, Wina Ramdani, yang tercatat dengan nomor kasus 53.

Sekretaris Perusahaan Bank Sumsel Babel, Normandy Akil, membenarkan informasi bahwa Direktur Utama Achmad Syamsudin bersama istri terkonfirmasi positif Covd-19. Meski belum mendapat surat keterangan tertulis secara resmi, namun manajemen membenarkan telah mendapat informasi secara lisan.

“Belum ada surat resmi, baru secara lisan. Untuk layanan tidak ada persiapan khusus sebab Bank Sumsel Babel telah membuat protokol pencegahan dan penanganan COVID-19. Di antaranya, bekerja di rumah (WFH), pemasangan sekat atau bilik di kantor-kantor layanan, termasuk penggunaan APD dan perlengkapan lainnya,” kata Akil, Sabtu (18/4/2020). ( Baca: Penghitungan Pengamat, Harga BBM Seharusnya Bisa Diturunkan )

Ditambahkan oleh Akil, pihaknya tetap menjalankan operasional layanan sesuai aturan yang telah dibuat oleh pemerintah. Pihaknya berharap agar Covid-19 cepat berakhir dan tidak ada lagi yang terdampak virus. Sementara mereka yang positif dapat pulih dan sehat kembali.

Direktur Pemasaran Bank Sumsel Babel Antonius Prabowo Argo mengatakan, untuk mencegah penyebaran virus corona, Bank Sumsel Babel membentuk satgas dan membuat protokol Covid-19, seperti melengkapi petugas yang rentan dengan APD, dan membuat sekat kaca antara nasabah dan pegawai. Selain itu, pada unit layanan juga mengatur jarak antrean, melakukan pengecekan suhu bagi pengunjung dan pemberian fasilitas disinfektan serta wajib menggunakan masker.

“Petugas diberikan WFH dan WFO (bekerja di kantor) dan memperpendek waktu layanan yang disesuaikan dengan kondisi tanpa menggangu kenyamanan nasabah bertransaksi,” kata Antonius.

Terhadap kantor bank pun dilakukan penyemprotan disinfektan dan isolasi bagi pegawai yang mengunjungi daerah terdampak dan jika terdeteksi ada kontak dengan ODP. Serta, membatasi pertemuan fisik dan digantikan dengan teknologi komunikasi lain.

Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, saat dikonfirmasi via Whatsapp pribadinya mengatakan, jika dirinya bersama dengan istri dalam kondisi sehat, dan tetap semangat. Dirinya juga mengingatkan semuanya untuk menjaga kesehatan.

"Allhamdulillah kami berdua dalam keadaan sehat dan tetap semangat, mari jaga kesehatan," tulis Achmad menambahkan motion masker diujung kalimat.
(ihs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4856 seconds (0.1#10.140)