Truk Pengangkut Tahu Berformalin Diamankan saat Akan Disebar ke Pasar

Senin, 08 Maret 2021 - 13:10 WIB
loading...
Truk Pengangkut Tahu Berformalin Diamankan saat Akan Disebar ke Pasar
Sebuah truk berisikan 20 ribu tahu yang mengandung formalin diamankan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Palembang saat akan disebar untuk dijual di kawasan Pasar 7 Ulu Palembang. Foto SINDOnews
A A A
PALEMBANG - Sebuah truk berisikan 20 ribu tahu yang mengandung formalin diamankan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Palembang saat akan disebar untuk dijual di kawasan Pasar 7 Ulu Palembang.

Kepala BPOM Palembang, Yosef mengatakan, diamankannya truk tahu berformalin tersebut berawal dari informasi yang didapatkan pihaknya bersama Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sumsel dan instansi terkait lainnya terkait adanya penjualan tahu berformalin di kawasan Pasar 7 Ulu Kota Palembang. Baca juga: Tahu Mengandung Formalin Masih Beredar di Jakarta

"Anggota langsung mendatangi lokasi yang dicurigai sehingga tertangkap tangan. Dan ketika dilakukan tes terhadap tahu tersebut ternyata mengandung formalin," ujar Yosef Senin (8/3/2021).

Yosef menjelaskan, puluhan ribu tau tersebut diduga berasal dari kawasan Ilir barat I Palembang kemudian disebar untuk dijual kepada pedagang Pasar 7 Ulu Palembang. "Sampai saat ini kita sudah memeriksa beberapa saksi terkait penjualan tahu berformalin tersebut, jika nanti terbukti bersalah tidak menutup kemungkinan akan ada yang kita tetapkan sebagai tersangka," katanya.

Yosef juga mengatakan, bahwa beredar luasnya tahu mengandung formalin tersebut merupakan ulah pemain lama yang pernah dipidana. "Para pelaku sudah beroperasi sekitar 10 tahun dan diantaranya sudah pernah dilakukan penangkapan dan penahanan namun kini mengulangi hal yang sama," jelasnya.

Atas kejadian tersebut, Yosef berharap agar masyarakat lebih berhati-hati dalam membeli tahu sebagai konsumsi sehari-hari. "Tahu berformalin bisa tahan lebih dari satu hari dan teksturnya tidak berubah," ucapnya.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1640 seconds (0.1#10.140)