Diterjang Banjir, 92.000 Pelanggan di Jabar Masih Alami Pemadaman Listrik

Minggu, 21 Februari 2021 - 08:15 WIB
loading...
Diterjang Banjir, 92.000 Pelanggan di Jabar Masih Alami Pemadaman Listrik
Salah satu gardu listrik yang terdampak banjir. Foto/Ist.
A A A
BANDUNG - Akibat banjir yang melanda sejumlah wilayah di Jabar, dalam beberapa hari terakhir sekitar 92.000 pelanggan PLN di wilayah Jabar masih mengalami pemadaman listrik . PLN terus berupaya mempercepat proses pemulihan, sambil memantau kondisi banjir.



Menurut General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jabar, Agung Nugraha, sampai dengan Sabtu (20/2/2021) pukul 10.00 WIB, terdapat 518 unit gardu distribusi, dan 125.132 pelanggan yang terdampak banjir . Sementara sebanyak 96 gardu distribusi, dan 33.097 pelanggan telah berhasil PLN nyalakan kembali.



" Sistem kelistrikan yang terdampak longsor di Garut sudah pulih 100%, sedangkan akibat banjir ini 92.035 pelanggan belum bisa kami operasikan kelistrikannya , karena masih tergenang banjir demi mengutamakan keselamatan masyarakat," jelas dia.



Sebanyak 3.799 personil PLN siaga untuk mengamankan sistem kelistrikan yang terdampak banjir akibat hujan yang terus mengguyur sejumlah wilayah di antaranya di Cirebon, Bekasi, Karawang, Cikarang, dan Gunung Putri.

Untuk itu, PLN tetap menyiagakan 72 Posko yang tersebar di wilayah Jabar, dan sebanyak 3.799 orang personil serta menyiapkan 103 Genset , 20 UPS, 99 Unit Gardu Bergerak, 12 unit kendaraan deteksi, dan 700 unit kendaraan operasional pada kondisi siaga ini.



Agung menambahkan, pihaknya terus bekerja keras dan memantau kondisi di lapangan sejak hujan terus mengguyur wilayah Jabar. Dirinya juga mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap bahaya kelistrikan di musim hujan dan banjir.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1772 seconds (0.1#10.140)