Pemkot Cimahi Segera Bahas Teknis PPKM Jilid II dengan Forkopimda

Jum'at, 22 Januari 2021 - 19:09 WIB
loading...
Pemkot Cimahi Segera...
Plt Wali Kota Cimahi bersama unsur Forkopimda usai pelaksanaan vaksinasi. Foto/Dok.SINDOnews
A A A
CIMAHI - Pemkot Cimahi ikut melaksanakan keputusan pemerintah pusat untuk memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga 8 Februari 2021.

Terkait dengan teknis dan aturan pelaksanaan yang akan diterapkan pada PPKM Jilid II, baru akan dibahas pada awal pekan depan dengan seluruh unsur Forkopimda.

"Kita pastinya ikut perpanjangan PPKM hingga 8 Februari 2021. Untuk teknis nanti gimana-gimananya, baru akan dibahas dengan Forkopimda pada Senin pekan depan," kata Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana, Jumat (22/1/2021).

Pihaknya harus tetap mengikuti kebijakan yang ditetapkan pusat, meski saat ini kasus COVID-19 di Cimahi trennya mulai menunjukkan penurunan. Itu berdasarkan evaluasi bersama satuan tim di internal lingkungan Pemkot Cimahi selama 11 hari pelaksanaan PPKM.

Berdasarkan catatan, hingga hari ini atau hari ke-12 PPKM, jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kota Cimahi mencapai 2.657. Kebanyakan dari jumlah tersebut sudah sembuh, yakni mencapai 2.140. Sementara yang masih terkonfirmasi menyisakan 452 dan dirawat di rumah sakit 26.

Baca juga: Skin Solution Foundation Salurkan Bantuan bagi Warga Terdampak Longsor Sumedang

Menurutnya, keberhasilan ini merupakan sinergitas dan kerja keras berbagai pihak yang terlibat dalam PPKM untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Cimahi. Diharapkan pada penerapan PPKM jilid dua nantinya penularan virus ini bisa lebih ditekan lagi.

Baca juga: Viral Kasus Pemukulan Sopir, Plt Wali Kota Cimahi Ngatiyana Minta Masyarakat Kooperatif dengan Petugas

“Hasil PPKM cukup memuaskan dan berhasil karena dari tanggal 11 sampai 21 Januari, tingkat penyebaran COVID-19 turun. Serta yang masih isolasi turun juga,” sebutnya.
(boy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pemuda Pancasila dan...
Pemuda Pancasila dan GRIB di Blora Sepakat Damai usai Dimediasi Forkompimda
Jelang Pemilu 2024,...
Jelang Pemilu 2024, Forkopimda Se-Jatim Matangkan Koordinasi Antar Lembaga
Rakor Forkopimda Jatim:...
Rakor Forkopimda Jatim: Kesiapan Menjelang Pemilu 2024 dengan Aman, Damai, dan Demokratis
Kota Mojokerto Akan...
Kota Mojokerto Akan Jadi Kota Percontohan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem
Pj Gubernur Sulbar Serahkan...
Pj Gubernur Sulbar Serahkan Akun Webgis ke Forkopimda
Konsisten Dukung Program...
Konsisten Dukung Program Pemerintah, SiCepat Raih Penghargaan BAZNAS dan PPKM Award
Gubernur Kalteng Pimpin...
Gubernur Kalteng Pimpin Rapat Koordinasi Forkopimda
Gelar Apel Gabungan...
Gelar Apel Gabungan Forkopimda, Pj. Bupati Mujiyat Sampaikan Inovasi
Belanja Online Jadi...
Belanja Online Jadi Gaya Hidup, E-Commerce Diyakini AkanTetap Tumbuh
Rekomendasi
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Hari Kedua Workshop...
Hari Kedua Workshop Esoterika Fellowship Program, Denny JA: AI Dorong Tafsir Agama Pro Hak Asasi
Berita Terkini
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
2 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
3 jam yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
4 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
5 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
5 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
6 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved