Mojokerto Gempar, Ada Makam Misterius Berisi Zigot, Korban Aborsi?

Selasa, 19 Januari 2021 - 18:04 WIB
loading...
Mojokerto Gempar, Ada...
Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Rifaldy Hangga Putra. Foto/SINDOnews/Tritus Julan
A A A
MOJOKERTO - Makam misterius di Desa Sampangagung, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, dibongkar petugas kepolisian. Dipastikan, makam tersebut berisi bungkusan tulang serta gumpalan daging .



Diduga kuat tulang dan daging itu merupakan zigot, atau bayi yang belum tumbuh sempurna. Saat diangkat, zigot tersebut dibungkus dengan hijab warna putih. Selain itu, terdapat tulisan 'Fulan 10-1-2021' pada batu nisannya.

Belum diketahui siapa yang menguburkan zigot di tempat pemakaman umum itu. Polisi juga belum bisa menyimpulkan, apakah zigot tersebut merupakan korban aborsi atau bukan. Sejauh ini pihak kepolisian masih melakukan pendalam terkait dengan kasus itu.



"Apakah itu hasil aborsi atau keguguran apakah itu disengaja atau tidak sengajapa kita masih dalami," kata Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Rifaldy Hangga Putra, Selasa (19/1/2020).

Rifaldy mengungkapkan, pembongkaran makam berukuran 25 cm itu setelah pihaknya menerima laporan dari warga. Lantaran resah dengan munculnya makam misterius itu. Selanjutnya, petugas Polres Mojokerto dengan tim dokter forensik dari RS Bhayangkara Pusdik Sabhara Porong Sidoarjo, membongkar makam tersebut.



"Bisa kita pastikan bahwa itu bukan bayi, masih berbentuk zigot . Perkiraan zigot masih berusia di bawah empat bulan. Sekarang dibawa ke rumah sakit untuk diteliti. Kita belum bisa jelaskan soal detailnya atau hasil autopsinya," imbuhnya.

Sejauh ini, pihak kepolisian sudah melakukan pemeriksaan ke beberapa orang untuk dimintai keterangan. Di antaranya warga yang kali pertama menemukan makam misterius berisi zigot itu. Selain itu, polisi juga mengamankan beberapa barang bukti seperti batu nisan dan kuas cat.



"Kita sudah menemukan tempat memesan batu nisan yang di pasang di lokasi tersebut. Ada beberapa keterangan yang kita dapatkan juga. Kita coba membuat sketsa dari dua orang yang membeli nisan tesebut," tandas Rifaldy.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polisi Amankan Anggota...
Polisi Amankan Anggota Polsek Dlanggu yang Rumahnya Meledak
2 Orang Tewas Akibat...
2 Orang Tewas Akibat Ledakan di Rumah Anggota Polisi di Mojokerto
Rumah Anggota Polisi...
Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak, Warga: Dikira Ban Meletus
Ini Penampakan Pimpinan...
Ini Penampakan Pimpinan Pesantren di Serang yang Cabuli 3 Santriwati hingga Hamil
Pembunuh dan Pembakar...
Pembunuh dan Pembakar Wanita Muda di Bangkalan Ternyata Kekasih Korban, Dipicu Cekcok saat Akan Aborsi
Fakta-fakta Pimpinan...
Fakta-fakta Pimpinan Pesantren di Serang Cabuli 3 Santriwati hingga Picu Amuk Massa, Korban Hamil dan Dipaksa Aborsi
Jember Gempar! Mahasiswi...
Jember Gempar! Mahasiswi Ditemukan Tewas Bersama Janinnya di Kamar Kos
Dijadikan Ritual Sesat,...
Dijadikan Ritual Sesat, 41 Makam Keramat Palsu Dihancurkan Warga Pelabuhanratu
Terungkap! Ini Penyebab...
Terungkap! Ini Penyebab Kapolsek Prajurit Kulon Mojokerto Tewas Tergantung
Rekomendasi
ISAGO Bawa Perubahan...
ISAGO Bawa Perubahan Industri Perhiasan di Indonesia, Valencia Tanoesoedibjo: Tak Sekadar Cantik
6 Alasan Pasukan Ukraina...
6 Alasan Pasukan Ukraina yang Menduduki Kursk Jadi Penghalang Gencatan Senjata
Gerakan Rakyat Percepat...
Gerakan Rakyat Percepat Pembentukan DPD, Harus Tuntas April 2025
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
4 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
5 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
6 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
6 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
7 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
10 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved