Jenazah Chacha Trio Macan Tiba di Rumah Duka, Keluarga Histeris

Selasa, 05 Januari 2021 - 23:22 WIB
loading...
Jenazah Chacha Trio Macan Tiba di Rumah Duka, Keluarga Histeris
Dengan dikawal mobil patroli dari Satlantas Polresta Sidoarjo, mobil ambulans yang membawa jenazah Yuselly Agus Stevy alias Cha Cha Sherly, mantan personel trio macan tiba di rumah duka di kawasan Kedungturi Taman-Sidoarjo, Selasa (5/1/2021) malam. iNews
A A A
SIDOARJO - Dengan dikawal mobil patroli dari Satlantas Polresta Sidoarjo, mobil ambulans yang membawa jenazah Yuselly Agus Stevy alias Chacha Sherly atau Chacha trio macan tiba di rumah duka di kawasan Kedungturi Taman-Sidoarjo, Selasa (5/1/2021) malam.

Sesuai keinginan keluarga, ambulans yang membawa jenazah Chacha ini langsung menuju ke masjid yang tidak jauh dari rumah duka. Peti jenazah korban diturunkan untuk salat jenazah. Sejumlah kerabat dan tetangga korban tampak hadir dan ikut dalam salat jenazah.

Usai disalati, jenazah putri sulung 4 bersaudara dari pasangan Agus dan Eka ini disinggahkan ke rumah duka sebelum akhirnya dibawa ke pemakaman.

Singgah beberapa menit di depan rumah duka, ibu korban dan sejumlah keluarga langsung menangis histeris saat ambulans yang membawa peti jenazah dibuka. Karena kondisi tidak memungkinkan, peti jenazah Chacha tidak diturunkan dari mobil dan langsung dibawa ke pemakaman.

Tidak hanya kerabat dan tetangga korban, sejumlah pejabat umum di jajaran Polresta Sidoarjo juga turut hadir di rumah duka. Selain untuk berbelasungkawa karena ayah Chacha seorang perwira yang menjabat Wakasatnarkoba di Polresta Sidoarjo, sejumlah pejabat kepolisian di Polresta Sidoarjo yang hadir ke rumah duka juga untuk memantau protokol kesehatan di sekitar rumah duka. (Baca: Cacha Trio Macan Akhirnya Meninggal Dunuia di RSUD Ungaran)

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji yang hadir di rumah duka sempat meminta masyarakat atau pelayat untuk jaga jarak dan tidak bergerombol karena dalam kondisi pandemi COVID-19. "Mohon tetap jaga jarak ya," ujar Sumardji.

Sementara sebelum meninggal karena kecelakaan, sejumlah saudara dan keluarga telah menerima firasat dari korban. Salah satunya adik kandung Cha Cha yang menerima pesan dari korban agar tidak merokok agar bisa menunggu kedua orang tuanya. "Beliau (korban) merupakan sosok yang humoris dan supel, kami sangat shock atas kejadian ini," ujar Bimas, adik kandung korban. (Baca: Usai Rayakan Tahun Baru, Ternyata Chacha Trio Macan Akan Rekaman Album).
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2751 seconds (0.1#10.140)