Gempa 5,3 SR Guncang Sikka NTT Bikin Panik Warga yang Sedang Misa Tutup Tahun
loading...
A
A
A
MAUMERE - Gempa bum i dengan kekuatan 5,3 Skala Richter dilaporkan mengguncang Kabupaten Sikka , Flores, Nusa Tenggara Timur, Kamis sore (31/12/2020) sekitar pukul 17.18.54 WIB. Gempa yang terjadi pada kedalaman 115 Km saat umat Kristiani sedang merayakan perayaan misa tutup tahun sempat membuat panik warga.
"Ya kita yang melakukan misa tutup tahun di Kapela Pasionis, Maumere sempat panik karena merasakan guncangan gempa," kata Rudolfus Dea warga Maumere.
Sementara Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Bambang Setiyo Prayitno mengatakan, gempa bumi yang terjadi pada koordinat 8.95 Lintang Selatan dan 122.31 Bujur Timur atau 38 Km tenggara Maumere Sikka NTT juga dirasakan oleh warga di Kabupaten Ende dan Waingapu.
(Baca:Gempa Bumi 5,0 SR Guncang Waijellu Sumba Timur NTT)
"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi menengah akibat adanya aktifitas subduksi Lempeng Indo-Australia. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan oblique turun ( _oblique normal fault_ )," kata Bambang Setiyo Prayitno.
Guncangan gempa bumi ini, kata dia, dirasakan di Maumere III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu) di Ende II-III MMI dan Waingapu II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang).
(Bisa diklik: Gempa Bumi Tektonik M5,4 Kembali Guncang Bolsel, Warga Diimbau Tetap Tenang)
"Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. Namun warga diminta tetap waspada dan siaga selalu," tandasnya.
"Ya kita yang melakukan misa tutup tahun di Kapela Pasionis, Maumere sempat panik karena merasakan guncangan gempa," kata Rudolfus Dea warga Maumere.
Sementara Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Bambang Setiyo Prayitno mengatakan, gempa bumi yang terjadi pada koordinat 8.95 Lintang Selatan dan 122.31 Bujur Timur atau 38 Km tenggara Maumere Sikka NTT juga dirasakan oleh warga di Kabupaten Ende dan Waingapu.
(Baca:Gempa Bumi 5,0 SR Guncang Waijellu Sumba Timur NTT)
"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi menengah akibat adanya aktifitas subduksi Lempeng Indo-Australia. Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan oblique turun ( _oblique normal fault_ )," kata Bambang Setiyo Prayitno.
Guncangan gempa bumi ini, kata dia, dirasakan di Maumere III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu) di Ende II-III MMI dan Waingapu II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang).
(Bisa diklik: Gempa Bumi Tektonik M5,4 Kembali Guncang Bolsel, Warga Diimbau Tetap Tenang)
"Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. Namun warga diminta tetap waspada dan siaga selalu," tandasnya.
(sms)