Banjir Bandang Terjang Dua Kecamatan di Mojokerto, 2 Jembatan Putus

Senin, 28 Desember 2020 - 14:29 WIB
loading...
A A A
Sadi menuturkan, jembatan yang putus tersebut merupakan jembatan penghubung antar dusun. Akibatnya, warga harus memutar sejauh 4 kilometer untuk bisa keluar dari dusun tersebut. Sebab, jembatan tak bisa dilintasi kendati hanya berjalan kaki.

"Karena jembatannya putus, warga terpaksa harus memutar, cukup jauh. Tetap bisa keluar dusun, tapi Jatirowo, Warugunung. Jaraknya sekitar kurang lebih 4 kilometer," terang pria berusia 53 tahun ini.

Selain di Dusun/Desa Suru, jalan dan jembatan penghubung antar dusun di Desa Banyulegi, juga rusak tersapu derasnya air. Bahkan, akses tersebut saat ini tidak bisa dilintasi warga. Lantaran sebagian badan jalan amblas akibat tergerus air.

"Ini akibat banjir semalam. Memang semalam air cukup deras, meskipun durasi waktunya hanya sekitar dua jam," kata Suripto, salah seorang warga.

Sejauh ini, BPDB Kabupaten Mojokerto belum bisa menyimpulkan kerugian akibat banjir yang menerjang dua kecamatan di Kabupaten Mojokerto ini. Tim Reaksi Cepat (TRC) Kabupaten Mojokerto masih menginventarisir dan memberikan penanganan tanggap darurat bagi warga terdampak.
(shf)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1036 seconds (0.1#10.140)