Hari Ketiga, Mister Aladin Road Trip Protokol CHSE Lanjutkan Touring ke Lombok

Kamis, 03 Desember 2020 - 11:39 WIB
loading...
Hari Ketiga, Mister Aladin Road Trip Protokol CHSE Lanjutkan Touring ke Lombok
Puluhan riders dari BMI yang tergabung dalam Road Trip Protocol CHSE Kemenparekraf bersama Mister Aladin, memasuki kapal fery di Pelabuhan Padang Bai Karang Asem, Bali, Kamis (3/12/2020). Foto/SINDONews/Ali Masduki
A A A
DENPASAR - Even Mister Aladin Road Trip Protokol CHSE memasuki hari ketiga, Kamis (2/12/2020). Setelah puas menjelajah pulau dewata, puluhan riders melanjutkan perjalanan menuju Lombok , Nusa Tenggara Barat.

Pada etape ketiga ini, peserta road trip dari komunitas motor Big Max Indonesia (BMI) mengambil start dari Four Points Sheraton Hotel, Kuta. "Riders sudah siap melanjutkan misi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Presiden BMI Christanto Ramli. (Baca juga: Kemenparekraf Apresiasi Mister Aladin Road Trip Protokol CHSE Big Max Indonesia )

Menurut dia, sebelum berangkat, 32 riders anggotanya sudah memastikan berbagai persiapan, mulai dari kondisi sepeda motor hingga persediaan masker dan hand sanitizer. (Baca juga: Hari Kedua Mister Aladin Road Trip Protokol CHSE Big Max Indonesia Jelajah Pulau Dewata )

Dalam etape ini, rute yang dilalui yaitu dari Kuta, Sanur, kemudian menyusuri Jalan By Pass Ida Bagus Mantra hingga menuju Pelabuhan Padangbai, Karangasem.

Peserta kemudian menyeberang menuju Lombok dengan menumpang kapal fery dengan waktu tempuh sekitar lima jam untuk bisa tiba di Pelabuhan Lembar, Mataram. Road trip hari ini mentargetkan kunjungan ke Sembalun di kaki Gunung Rinjani.

COO Mister Aladin Nitha Sudewo saat melepas rombongan mengingatkan agar peserta selalu menerapkan protokol CHSE Cleanliness, Health, Safety and Environmental Sustainability. "Misi ini yang kita bawa agar dan tularkan kepada semua orang yang ingin berwisata," katanya.
(nth)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2220 seconds (0.1#10.140)