Spesialis Pembobol Kotak Amal Masjid Asal Sidrap Diringkus Polisi

Kamis, 26 November 2020 - 15:46 WIB
loading...
Spesialis Pembobol Kotak...
Pencuri spesialis kotak amal di dalam masjid berhasil diringkus polisi. Foto: Ilustrasi
A A A
WAJO - Seorang warga asal Kabupaten Sidrap spesialis pembobol kotak amal masjid , diringkus aparat kepolisian usai beraksi di salah satu masjid di Kecamatan Belawa, Kabupaten Wajo, Kamis (26/11/2020).

Menurut Kapolsek Belawa, Iptu Idham Andi Inong. Pelaku adalah warga Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap, bernama Kasman Palugu (31).

Kasman terlebih dahulu ditangkap oleh personel Polsek Maritengngae, Polres Sidrap.



"Pelaku ini spesialis pencuri di masjid, banyak kasus. Pelaku pernah beraksi di Sidrap, Wajo, Pinrang, dan Bone," ujarnya.

Di Kecamatan Belawa, pelaku beraksi di dua masjid . TKP pertama dilakukan di Masjid Fastabiqul Khaerat, di Lingkungan Macero pada pertengahan Oktober 2020.

Kasman mengambil amplifier dan speaker wireless yang tersimpan dalam lemari gudang masjid, dengan kerugian ditaksir sekitar Rp5.500.000

TKP kedua dilakukan di Masjid Nur Ulum SMPN 1 Belawa. Kasman mengambil isi kotak amal yang ditaksir lebih dari Rp1.000.000 pada pertengahan November 2020 lalu.

"Kami sudah menemukan barang bukti berupa amplifier dan speaker wireless, sedangkan uang sekitar satu juta itu sudah habis digunakan oleh tersangka, sesuai pengakuannya," tandasnya.



Saat ini, pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolsek Maritengngae Polres Sidrap atas sejumlah laporan polisi. Tidak menutup kemungkinan, masih banyak TKP lainnya tempat Kasman pernah beraksi.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1797 seconds (0.1#10.140)