Mantan Sekuriti Bank Diamankan Usai Curi Perhiasan di Toko Emas

Kamis, 29 Oktober 2020 - 12:40 WIB
loading...
A A A
Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Sulsel Kompol Supriyanto mengatakan, pencurian yang dilakukan Rustian bahkan sempat heboh di media sosial. Lantaran terlibat kejar-kejaran dengan karyawan toko yang terlihat di CCTV.

Berbekal CCTV tersebut, kata Supriyanto pihaknya berhasil menemukan lokasi persembunyian pelaku, bersama sepeda motor dengan nomor polisi yang terekam jelas di kamera pengawas toko itu.

Dia melanjutkan pelaku diamankan petugas di kamar kosnya, Jalan Bonto Lonro, Kecamatan Rappocini, Rabu 28 Agustus 2020, sekitar pukul 12.30 Wita. Bersama barang bukti gelang emas seberat 30 gram serta pakaian yang digunakan Tian.

"Dalam rekaman CCTV pelaku berusaha kabur. Lalu dikejar oleh salah satu karyawan, sampai terjatuh dan mengakibatkan luka lecet di badan serta kakinya. Dari pendalaman penyelidikan, yang bersangkutan bisa kita amankan," katanya.

(agn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1542 seconds (0.1#10.140)