Ratusan Warga Korban Banjir Morowali Utara Dapat Bantuan Sembako

Selasa, 30 April 2024 - 11:14 WIB
loading...
Ratusan Warga Korban Banjir Morowali Utara Dapat Bantuan Sembako
Penyerahan bantuan sembako kepada ratusan warga korban banjir yang melanda enam desa dari dua kecamatan di Morowali Utara, Sulawesi Tengah. Foto/Ist
A A A
MOROWALI UTARA - Ratusan warga korban banjir di enam desa dari dua kecamatan di Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah mendapatkan bantuan sembako.

Pemberian bantuan diserahkan langsung kepada Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi didampingi Ketua TP PKK Morowali Utara Febriyanti Hongkiriwang dan Kepala BPBD Morowali Utara Delfia Parenta di Kantor BPBD Morowali Utara, Kolonodale.



Head of Corporate Communication PT Gunbuster Nickel Industru (GNI), Mellysa Tanoyo menjelaskan bantuan yang diserahkan berupa 300 karung beras, 300 kardus mi instan, dan 300 kardus air mineral untuk masyarakat terdampak banjir.

"Sebagai bentuk kepedulian dan komitmen perusahaan untuk selalu berkontribusi positif bagi masyarakat di sekitar lingkar industri, sudah sepatutnya kami memberikan bantuan guna meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir,” kata Mellysa dalam keterangannya Selasa (30/4/2024).

Dia juga mengatakan bahwa bantuan ini merupakan komitmen perusahaan dalam upaya tanggap darurat dan bencana alam yang menimpa masyarakat.

Sementara itu, Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada GNI yang sudah peduli dan membantu masyarakat dengan sigap dan cepat.


Delis menyampaikan bahwa masyarakat di 5 desa di Kecamatan Petasia Barat, belum mengungsi karena masih dapat berdiam diri di rumah. Namun, bagi 1 Kecamatan Petasia Timur yang terdampak banjir lainnya yakni Desa Bunta, telah berada di posko pengungsian. Karena itu, perlu adanya uluran tangan dari berbagai pihak.

"Di Desa Bunta, sudah ada kurang lebih 44 KK yang telah mengungsi ke pos penampungan. Kita sudah menyiapkan pos penampungan dan dapur umum untuk menyediakan makanan kepada para pengungsi," ucapnya.

Pada kesempatan itu juga, Bupati Morowali Utara tersebut menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah bekerja keras dalam menangani musibah banjir ini. Terutama kepedulian dari pihak swasta perusahaan yang beroperasi di sekitar daerah ini.

“Harapan kita, banjir ini, dengan curah hujan yang semakin menurun, kita berharap juga debit air akan semakin berkurang, sehingga genangan air di desa-desa ini akan semakin berkurang,” pungkasnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1246 seconds (0.1#10.140)