Kapolda Sumut Berikan Penghargaan Empat Personel Polresta Pematangsiantar
loading...
A
A
A
PEMATANGSIANTAR - Kapoldasu Irjen Polisi Martuani Sormin menyerahkan penghargaan kepada 4 personel Polresta Pematangsiantar yang mengalami luka dalam menjalankan tugas pengamanan unjuk rasa penolakan undang-undang Cipta Kerja. BACA JUGA : Warga Simalungun Tangkap Oknum Polisi Saat Pesta Sabu
Kapolresta Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar kepada Sindonews.com, Jumat (23/10/2020) mengatakan keempat anggotanya yang menerima penghargaan dari Kapoldasu yang diserahkan di lapangan KS Tubun,Mapoldasu.
Boy mengatakan, penghargaan yang diberikan merupakan apresiasi pimpinan Polri, Kapoldasu dan institusi atas pengabdian dan dedikasi yang tinggi dalam menjalankan tugas.
"Pengorbanan yang diberikan personel Polresta Pematangsiantar dalam menjalankan tugas pengaman unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja 8 Oktober 2020 lalu, hingga mengalami luka-luka diapresiasi oleh pimpinan Polri, Kapoldasu dan institusi, sehingga diharapkan menjadi penyemangat dalam menjalankan tugas dan pengabdiannya," kata Boy.
Kapolresta Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar kepada Sindonews.com, Jumat (23/10/2020) mengatakan keempat anggotanya yang menerima penghargaan dari Kapoldasu yang diserahkan di lapangan KS Tubun,Mapoldasu.
Boy mengatakan, penghargaan yang diberikan merupakan apresiasi pimpinan Polri, Kapoldasu dan institusi atas pengabdian dan dedikasi yang tinggi dalam menjalankan tugas.
"Pengorbanan yang diberikan personel Polresta Pematangsiantar dalam menjalankan tugas pengaman unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja 8 Oktober 2020 lalu, hingga mengalami luka-luka diapresiasi oleh pimpinan Polri, Kapoldasu dan institusi, sehingga diharapkan menjadi penyemangat dalam menjalankan tugas dan pengabdiannya," kata Boy.
(zai)