Lanud Sam Ratulangi dan Dispar Manado Beri Pelatihan bagi Pemandu Wisata Paralayang

Minggu, 18 Oktober 2020 - 06:03 WIB
loading...
Lanud Sam Ratulangi dan Dispar Manado Beri Pelatihan bagi Pemandu Wisata Paralayang
Lanud Sam Ratulangi dan Dispar Manado Beri Pelatihan bagi Pemandu Wisata Paralayang. Foto/SINDOnews/Sub
A A A
MANADO - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) , Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Manado memberikan pelatihan bagi pemandu wisata paralayang menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) yang diikuti 28 peserta.

Kadispar Kota Manado Lenda Pelealu mengatakan, pelatihan berlangsung selama satu bulan penuh dengan mengikuti protokol kesehatan mengantisipasi pandemi COVID-19. Pelatihan dilakukan di flying site Tahura Gunung Tumpa H.V. Worang.

"Pelatihan ini ditujukan kepada para peserta yang diprioritaskan berasal dari para pendukung industri wisata. Terutama bagi generasi muda di sekitar lokasi destinasi wisata Paralayang. Mereka adalah SDM unggul yang akan senantiasa mendukung kemajuan sport tourism di Sulawesi Utara khususnya Kota Manado," jelas Lenda, Sabtu (17/10/2020).

Ketua Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Provinsi Sulawesi Utara Kolonel PNB Abram Tumanduk menyatakan kesiapannya saat mendampingi Kadispar Kota Manado Lenda Pelealu membuka Pelatihan Pemandu Wisata Paralayang Dinas Pariwisata Kota Manado. (Baca juga: Pilkada Serentak, Masyarakat Bitung Diimbau Hindari Politik Uang dan Isu SARA)

Dalam sambutannya, Ketua FASI Sulut Kolonel PNB Abram Tumanduk menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan Pemkot Manado untuk pengembangan berkesinambungan wisata dan olahraga dirgantara di Sulawesi Utara. (Baca juga: Petugas Gabungan Blusukan Pasar, Tak Pakai Masker Diminta Ucapkan Pancasila)

"Saya berharap, agar di masa mendatang bersama FASI tetap saling mendukung untuk peningkatan kompetensi komunitas kejenjang yang lebih tinggi," ujar Kolonel PNB Abram Tumanduk yang sehari-harinya menjabat sebagai Komandan Lanud Sam Ratulangi Manado.
(boy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2217 seconds (0.1#10.140)