HUT 75 Tahun TNI, Puluhan Veteran Arak Patung Panglima Sudirman

Senin, 05 Oktober 2020 - 08:20 WIB
loading...
HUT 75 Tahun TNI, Puluhan...
Para veteran menggelar kirab dan mendirikan patung Panglima Besar Sudirman di rumah Gerilya di Kabupaten Ponorogo. Foto/iNews TV/Ahmad Subheki
A A A
PONOROGO - Beragam cara dilakukan untuk memperingati HUT ke-75 Tentara Nasional Indonesia ( TNI ). Salah satunya dilakukan puluhan veteran perang di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Mereka menggelar kirab mengarak patung Panglima Besar Sudirman.

(Baca juga: Tamu World Habitat Day Bisa Swab Gratis di Bandara Juanda )

Arak-arakan itu dilakukan para veteran dengan mengelilingi pusat kota Kabupaten Ponorogo, sejauh 40 km. Kemudian patung Panglima Besar Sudirman dipasang di rumah singgah gerilya yang ada di wilayah Ngindeng, Kabupaten Ponorogo.

Kirab patung Panglima Besar Sudirman, dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Para veteran mengangkut patung ke dalam truk, untuk dikirab dan ditunjukkan kepada warga tepat di HUT ke-75 tahun TNI . (Baca juga: Pemerkosa Anak Tiri yang Kabur Dari Tahanan Ditembak di Pali )

Para veteran perang tersebut, dengan penuh khidmat memberikan penghormatan kepada panglima TNI pertama, Jenderal Besar TNI Sudirman. Mereka memasang patung setinggi dua meter tersebut di rumah gerilya di Desa Ngindeng, Kecamatan Sawo, Kabupaten Ponorogo.

Rumah gerilya merupakan rumah yang pernah disinggahi Panglma Besar Sudirman, bersama pasukan TNI saat melakukan perang gerilya melawan penjajah Belanda, pada tahun 1946. (Baca juga: Cawabup Lamongan Astiti Suwarni Siapkan Rp150 Juta untuk Pemuda )

Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Ponorogo, Nurhadi berharap, adanya kegiatan ini bisa menyampaikan pesan kepada para generasi muda untuk tidak melupakan perjuangan para pahlawan dalam mencapai kemerdekaan Indonesia.

"Generasi muda sebagai penerus bangsa diharapkan tidak melupakan jasa para pahlawan, dengan terus mempertahankan kemerdekaan Indonesia, melalui berbagai bisang yang digeluti," tuturnya. (Baca juga: Hingga September 2020 Kasus Perdagangan Orang di Kepri Melonjak )

Meskipun kegiatan yang digelar penuh kesederhanaan, namun kegiatan ini menjadi bagian dari upaya untuk terus merekatkan persatuan TNI dengan rakyat. Persatuan Indonesia, telah terbukti menjadi kekuatan untuk meraih kemerdekaan.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
3 Potret Sangar Hard...
3 Potret Sangar Hard Gumay Kenakan Seragam PSHT dan TNI, Lengkap dengan Kisah Keanggotaannya
Panglima TNI Jenderal...
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Resmikan Masjid Baret TNI di Pangandaran
Penampakan Kirab Maung...
Penampakan Kirab Maung MV3 di Lanud Husein Sastranegara hingga Gedung Sate
Prajurit TNI AD dan...
Prajurit TNI AD dan AL Bentrok di Tempat Hiburan Malam, Begini Penjelasan Kodam I Bukit Barisan
3 Perwira Tinggi TNI...
3 Perwira Tinggi TNI AD Dipindah ke Daerah pada Mutasi 31 Januari 2025, Siapa Sosoknya?
Putra Prabowo dan Mantan...
Putra Prabowo dan Mantan Panglima TNI Hadiri Pembukaan Sego Tempong Negoro di Jaktim
Ini Tampang Pengeroyok...
Ini Tampang Pengeroyok Anggota TNI di Deliserdang, Berdalih Khilaf
TNI Buru Anggota OPM...
TNI Buru Anggota OPM yang Membunuh Warga Dekai di Yahukimo
Rekomendasi
Mengejutkan, Eks Panglima...
Mengejutkan, Eks Panglima Militer Israel Puji Hamas: Mereka Bikin Tentara Zionis Terhipnotis
Langganan Rekor, Harga...
Langganan Rekor, Harga Emas Hari Ini Tembus Rp1.741.000 per Gram
5 Skenario Timnas Indonesia...
5 Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Berita Terkini
Gempa M5,1 Guncang Barat...
Gempa M5,1 Guncang Barat Daya Bone Bolano Sulawesi Selatan
6 menit yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Indramayu
12 menit yang lalu
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
39 menit yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
3 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
3 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Infografis
Taktik Israel Akan Memicu...
Taktik Israel Akan Memicu Konflik Puluhan Tahun ke Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved