Didukung Pemuda Muhammadiyah Sulut, Olly: Pertahankan Terus Semangat Fastabiqul Khairat

Minggu, 04 Oktober 2020 - 17:32 WIB
loading...
Didukung Pemuda Muhammadiyah...
Calon Gubernur (petahana) Sulawesi Utara, Olly Dondokambey mengajak seluruh masyarakat Bumi Nyiur Melambai mendukung seluruh proses tahapan Pilkada Serentak 9 Desember 2020. Foto Ist
A A A
MANADO - Calon Gubernur (petahana) Sulawesi Utara, Olly Dondokambey mengajak seluruh masyarakat Bumi Nyiur Melambai mendukung seluruh proses tahapan Pilkada Serentak 9 Desember 2020.

"Dukungan dan kerjasama harmoni oleh semua pihak, termasuk kaum muda seperti Pemuda Muhammadiyah, sangat dibutuhkan dalam mewujudkan demokrasi bangsa yang baik, beradab, berkualitas, taat asas dan tata hukum," ujar Olly saat menjadi pembicara dalam Seminar Kebangsaan Bertema “Peran Pemuda di Ruang Publik Politik menuju Pilkada yang Bermartabat" yang dihelat Pemuda Muhammdiyah di Manado , Minggu (4/10/2020).

Olly menjelaskan, pemerintah telah berupaya menata sistem dan mekanisme politik yang benar-benar dapat mewujudkan suasana politik bangsa yang semakin beradab, humanis dan demokratis. Hal ini diikuti dengan penetapan berbagai aturan hukum yang mendukung perwujudan demokratisasi di Indonesia. (Baca: Sebelum Positif COVID-19 Lalu Meninggal, Bupati Bangka Tengah Kunker ke Yogyakarta)

Menurut Olly, membangun demokrasi bukanlah tugas yang mudah, tetapi jika kita tidak melakukan perubahan dan perbaikan ke arah demokrasi, maka kita tidak akan dapat mewujudkan harapan dan impian masyarakat bagi terciptanya kehidupan bangsa yang makin demokratis untuk menuju kesejahteraan bersama.

"Karena itu, momentum Pilkada selalu dijadikan sebagai ujian sekaligus tolak ukur bagi terciptanya keadaban demokrasi," jelasnya dalam pernyataan tertulis yang diterima SINDOnews, Minggu (4/10/2020).

Olly pun menyebut Pemuda Muhammadiyah berjasa dalam menopang kerukunan umat beragama di Sulawesi Utara serta menebar banyak kebaikan di Bumi Nyiur Melambai. “Saya kira ini memang semangat yang ditunjukkan sesuai dengan slogan Pemuda Muhammadiyah: Fastabiqul Khairat atau berlomba-lomba dalam melakukan kebaikan. Semoga ini bisa dipertahankan terus,” ujar Olly. (Bisa diklik: Demo HMI di HUT ke-20 Banten Berujung Bentrok)

Bagi Olly, dukungan dari Pemuda Muhammadiyah bersama-sama dengan semua elemen masyarakat Sulawesi Utara menambah kekuatan dalam menghadapi berbagai tantangan, termasuk pandemi COVID-19 yang efeknya merembet ke segala bidang."Dengan soliditas bersama ini, Sulut akan mampu menjalani situasi adaptasi baru ini dan akan lebih hebat lagi," ungkapnya.

Adapun Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah, Sunanto, yang turut hadir mengatakan bahwa Sulawesi Utara merupakan etalase bangsa Indonesia dalam keberagaman dan peradaban.”Sulut harus menjadi sinar bagi daerah lain akan kemajuan masyarakat, dan kesejahteraan rakyat Sulut," jelas Sunanto, atau akrab disapa Cak Nanto.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gempa M5,7 Guncang Tutuyan...
Gempa M5,7 Guncang Tutuyan Sulut
Reses di 2 Lokasi, Anggota...
Reses di 2 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Sulut Serap Aspirasi Warga Siau
Agus Winarto Nakhodai...
Agus Winarto Nakhodai Kantor Imigrasi Surabaya, Ramdhani Geser ke Sulawesi Utara
Gempa M5,5 Guncang Melonguane...
Gempa M5,5 Guncang Melonguane Sulut, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
Gempa Magnitudo 4,3...
Gempa Magnitudo 4,3 Guncang Tutuyan di Sulawesi Utara
Nyoblos Bersama Istri,...
Nyoblos Bersama Istri, Cagub Sulut Yulius Selvanus Komaling Yakin Tuhan Berikan Kemenangan
Pantas Jadi Gubernur,...
Pantas Jadi Gubernur, Elly Lasut Dinilai Punya Kapasitas Pimpin Sulut
Tuai Banyak Dukungan...
Tuai Banyak Dukungan dari Lintas Agama Bukti Elly Lasut Pemimpin Tinggi Toleransi
Visi dan Program Elly...
Visi dan Program Elly Lasut Sejalan Kebutuhan Masyarakat Desa di Sulut
Rekomendasi
Haedar Nashir: Paus...
Haedar Nashir: Paus Fransiskus Tokoh Humanis Penebar Damai di Ranah Global
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Menag: Jasa dan Persahabatan Beliau Tak Terlupakan
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
Berita Terkini
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
42 menit yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
47 menit yang lalu
Tegas! Polda Metro Jaya...
Tegas! Polda Metro Jaya Ultimatum 4 Buronan Pembakaran Mobil Polisi di Depok Segera Serahkan Diri
1 jam yang lalu
Puncak Peringatan Hari...
Puncak Peringatan Hari Kartini, Kongres Perempuan Dunia Bakal Digelar di Rembang
1 jam yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Terjang Tapanulis Utara, Atap Rumah Warga Rusak
2 jam yang lalu
Beri Solusi Konkret...
Beri Solusi Konkret Kasus Penahanan Ijazah, Gubernur Khofifah: Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja yang Ditahan
2 jam yang lalu
Infografis
Muhammadiyah Masuk 10...
Muhammadiyah Masuk 10 Organisasi Keagamaan Terkaya di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved