Tol Manado-Bitung Resmi Beroperasi, Gratis Selama 2 Minggu

Rabu, 30 September 2020 - 13:11 WIB
loading...
Tol Manado-Bitung Resmi Beroperasi, Gratis Selama 2 Minggu
Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni bersama jajaran Forkopimda Sulut saat pembukaan operasional Jalan Tol Manado-Bitung ruas Manado-Danowudu, Rabu (30/9/2020). Foto/Humas Pemprov Sulut
A A A
MANADO - Apakah anda ingin menjajal Jalan tol Manado-Bitung ruas Manado-Danowudu yang telah diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa 929/9/2020)? Bisa dicoba. Apalagi tol sepanjang 26,35 kilometer (km) ini masih gratis selama dua minggu ke depan.

Pjs Gubernur Sulawesi Utara Agus Fatoni menginformasikan bahwa jalan tol ini dibuka 24 jam dan selama 2 minggu pertama masih digratiskan namun tetap harus menggunakan kartu. (BACA JUGA: Jalan Tol Rampung, Manado ke Bitung Cuma 30 Menit )

“Kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati dan jaga keselamatan. Tol ini dibuka 24 jam,” kata Agus bersama jajaran Forkopimda Sulut saat menghadiri pembukaan operasional Jalan Tol Manado-Bitung ruas Manado-Danowudu sepanjang 26,35 kilometer, Rabu (30/9/2020). (BACA JUGA: Tol Manado-Bitung Diresmikan, Olly: Bukti Komitmen Presiden Jokowi Bangun Sulut )

Pada kesempatan itu, Fatoni mengemukakan, dengan jalan Tol Manado-Bitung, waktu tempuh dari Manado ke Bitung menjadi jauh lebih cepat. (BACA JUGA: Resmikan Ruas Tol Manado-Danowudu, Jokowi: Dekat Sekali dengan Bandara Sam Ratulangi )

“Ini mempersingkat waktu yang biasanya jarak tempuh Manado-Bitung 1 sampai 2 jam, sekarang sudah bisa ditempuh hanya dalam waktu 20 sampai 30 menit,” ujar Agus.

Menurut Fatoni, rampungnya jalan tol akan menunjang perekonomian daerah. Selain itu, proyek yang menelan anggaran Rp4,95 triliun tersebut dirancang untuk mengintegrasikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung dan KEK Pariwisata Likupang.

“Ini akan meningkatkan perekonomian dan koneksitas antarkawasan bisa lebih lancar dan dimanfaatkan untuk pengembangan di bidang-bidang lain,” tutur Pjs Gubernur Sulut.

Di samping itu, Fatoni mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan tol selalu berhati-hati dalam mengemudikan kendaraan di jalan tol agar selamat sampai di tujuan.

Pengoperasian perdana penggunaan Jalan Tol Manado-Bitung turut dihadiri jajaran Forkopimda, Sekdaprov Sulut Edwin Silangen, Pjs Bupati Minahasa Utara Clay June Dondokambey, para pejabat Pemprov Sulut dan Jasa Marga.
(awd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1324 seconds (0.1#10.140)