Ada Kerupuk Raksasa Nih Olahan Ibu-Ibu PKK di Kobar

Minggu, 20 September 2020 - 14:07 WIB
loading...
Ada Kerupuk Raksasa...
Kerupuk raksasa bernama Sorgum Dewa menjadi buah bibir masyarakat Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah. (Foto/Ist)
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Kerupuk raksasa bernama “Sorgum Dewa” menjadi buah bibir masyarakat Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah.

Ukurannya yang sangat besar menjadi produk olahan fenomenal di Kabupaten berjuluk Marunting Batu Aji ini. Penciptanya adalah ibu-ibu tim Penggerak PKK Desa Pangkalan Dewa, Kecamatan Pangkalan Lada.

Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pangkalan Dewa, Roihatul Jannah mengatakan, kerupuk Sorgum Dewa diciptakan berawal dari sebuah guyonan di Desa Pangkalan Dewa.

"Awal mula membuat kerupuk ini dari guyonan (candaan) untuk dipersembahkan kepada Pak Camat pada sebuah acara. Kita buat kerupuk yang ukurannya jumbo ternyata dari guyonan itu malah mendapat respon baik," ujar, Minggu (20/9/2020).

Kerupuk diolah oleh ibu ibu PKK Desa Pangkalan Dewa melalui Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K). Kerupuk raksasa ini juga sudah menjadi usaha masyarakat setempat yang memiliki nilai ekonomi tinggi.

"Meskipun terbilang baru, namun pesanan mulai banyak. Bahkan sudah mulai kewalahan untuk mengirim kerupuk raksasa tersebut ke sejumlah daerah," kata dia.

Prosesnya menurut Roihatul memerlukan waktu dan cuaca. Karena jika tidak di mjemur dengan cuaca panas maka kerupuk sulit untuk mengembang. ( BACA JUGA: KPU Medan: Kami Siap Jika Pilkada Ditunda atau Tetap Dilaksanakan Desember 2020)

Untuk membuatnya, bahan-bahan yang harus disiapkan antara lain tepung tapioka, tepung Sorgum, bumbu sesuai selera, garam dan air secukupnya. Setelah menjadi adonan kemudian dikukus. Setelah selesai kemudian dibentuk supaya bisa berukuran besar lalu dijemur.

"Awalnya membuat kerupuk ini bingung mencari wajannya (tempat penggorengan) maklum karena ukurannya jumbo jadi harus memesan penggorengan jumbo juga,” sebutnya

Ia mengatakan, pertama kali mencoba menggunakan tempat penggorengan yang besar, kaget sekali menggoreng harus menggunakan puluhan liter minyak goreng.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 4.8027 seconds (0.1#10.24)