DPP Perindo Jatuhkan Dukungan ke Sunaryanto-Heri Susanto

Sabtu, 05 September 2020 - 21:28 WIB
loading...
DPP Perindo Jatuhkan...
Mayor Sunaryanto-Heri Susanto diapit Sekretaris DPD Golkar Gunungkidul Heri Nugroho serta Ketua DPC PKB Gunungkidul Sutiyo. FOTO : SINDOnews/Suharjono
A A A
GUNUNGKIDUL - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul Sunaryanto-Heri Susanto mendapat dukungan Partai Perindo .

Rekomendasi dari Perindo ini ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Hary Tanoesoedibjo dan sekjen Ahmad Rofiq. Dalam surat dengan nomor 192 SR/ DPP - Partai Perindo /IX/ 2020 tersebut Partai Perindo memberikan dukungan kepada Sunaryanto - Heri Susanto di Pilkada Gunungkidul.

"Kita memang mendapatkan dukungan langsung dari Perindo lewat surat rekomendasi yang diberikan Bapak Hary Tanoe bersama sekjen Ahmad Rofiq," terang Sunaryanto kepada SINDOnews, Sabtu (5/9/2020).(Baca juga : Didukung Golkar-PKB, Mayor Sunaryanto Maju di Pilkada Gunungkidul )

Dengan dukungan dari Perindo ini langkah Sunaryanto - Heri Susanto semakin mantap. Besok siang (6/9/2020), Sunaryanto direncanakan mendaftarkan diri ke KPU Gunungkidul bersama Partai Golkar dan PKB sebagai pengusung disertai partai pendukung.

Dalam mendaftarkan diri, anggota TNI AD yang bertugas di Kementerian Pertahanan ini akan berlari dari rumahnya di Desa Kedung Keris. Sebuah langkah berani dan baru pertama kali dilakukan para calon bupati.(Baca juga : Pasangan Babe Paling Awal Daftar ke KPU Gunungkidul )

Malam ini, ribuan warga pun mendatangi rumah Sunaryanto di Dusun Kwarasan Wetan, Desa Kedung Keris Nglipar untuk menggelar pengajian guna mendoakan kesuksesan maju di Pilkada Gunungkidul.
(nun)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1973 seconds (0.1#10.140)