Ayah Tiri Artis Rizky Febian Diperiksa Terkait Meninggalnya Mantan Istri Sule

Jum'at, 10 Januari 2020 - 13:26 WIB
Ayah Tiri Artis Rizky Febian Diperiksa Terkait Meninggalnya Mantan Istri Sule
Ayah Tiri Artis Rizky Febian Diperiksa Terkait Meninggalnya Mantan Istri Sule
A A A
BANDUNG - Tedy Pardiyana ayah tiri artis Rizky Febian kembali diperiksa penyidik Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polrestabes untuk melengkapi berkas acara pemeriksaan (BAP), Jumat (10/1/2020). Pemeriksaan Tedy atas laporan Rizky Febian terkait meninggalnya Lina Zubaedah istri Tedy Pardiyana.

Pemeriksaan tersebut merupakan yang ketiga kalinya dijalani Tedy. Sebelumnya, Tedy dimintai keterangan saat olah tempat kejadian perkara (TKP) awal di rumah almarhumah Lina di Jalan Neptunus Tengah, Kompleks Margahayu Raya, Kelurahan Sekejati, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung pada Rabu 7 Januari 2020.

Pemeriksaan kedua berlangsung pada Kamis 9 Januari 2020 malam. Namun, menurut Tedy, pemeriksaan pada malam itu bukan untuk melengkapi BAP. Penyidik hanya memeriksa telepon seluler (ponsel) milik Tedy.

Pada malam itu, selain Tedy, petugas meminta keterangan dari Putry Delina Andriani Sutisna, putri kedua pasangan komedian Entis Sutisna atau Sule dan Lina Zubaedah. Putry diperiksa selama empat jam lebih.

Sedangkan untuk pemeriksaan hari ini, Tedy tiba di Satreskrim Polrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, sekitar pukul 11.30 WIB. Dia datang menggunakan mobil Kijang Innova putih.

Sesaat setelah turun dari mobil, Tedy yang mengenakan kopiah dan sweater bermotif bendera Amerika Serikat itu bersedia diwawancarai wartawan. "Ini diminta keterangan buat membantu biar prosesnya (penyelidikan) cepat beres," kata Tedy.

Ditanya tentang persiapan sebelum menjalani pemeriksaan untuk melengkapi BAP, Tedy mengemukakan, tidak ada persiapan. Dia hanya ingin bersikap kooperatif dengan penyidik. "Persiapannya, yah karena kita (saya) enggak ada yang ditutupi, kita harus kooperatif aja," ujar dia.

Tedy mengaku saat dimintai keterangan pada Rabu 8 Januari dan Kamis 9 Januari 2020, dicecar sekitar 26 pertanyaan oleh penyidik.

Putry Delina Andriany Sutisna juga kembali datang ke Makosatreskrim Polrestabes Bandung untuk memberikan keterangan terkait ibunya, almarhumah Lina Zubaedah dan peristiwa yang terjadi sebelum mantan istri Sule itu meninggal dunia.

Diketahui, pemanggilan dan pemeriksaan terhadap Tedy dilakukan penyidik Satreskrim Polrestabes Bandung untuk menindaklanjuti laporan Rizky Febian, putra kandung almarhumah Lina Zubaedah yang dilayangkan pada Senin 6 Januari 2020.

Iki sapaan akrab Rizky Febian melaporkan dugaan kejanggalan meninggalnya almarhumah Lina pada Sabtu 4 Januar 2020 sekitar pukul 05.30 WIB. Iki menyebut kejanggalan yang dimaksud adalah, terdapat luka lebam di tubuh almarhumah, terutama leher.
(zil)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.9062 seconds (0.1#10.140)