Total Kasus COVID-19 di DIY Capai 1.397, Nakes Jadi Perhatian

Minggu, 30 Agustus 2020 - 23:24 WIB
loading...
Total Kasus COVID-19...
Jumlah warga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang terkonfirmasi positif COVID-19 terus bertambah. Foto/Ilustrasi
A A A
YOGYAKARTA - Jumlah warga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang terkonfirmasi positif COVID-19 terus saja bertambah, hingga hari ini total jumlah positif COVID-19 sebanyak 1.397 orang.

(Baca juga: Janda Muda Ditemukan Tewas Bersimbah Darah dengan Leher Digorok )

Juru bicara Pemda DIY untuk Penanganan COVID-19 , Berty Murtiningsih mengatakan, hasil pemeriksaan laboratorium dan terkonfirmasi positif pada hari ini ada tambahan 24 kasus positif.

Dari penambahan kasus COVID-19 tersebut, untuk wilayah Kota Yogyakarta, ada tujuh kasus; Kabupaten Bantul, empat kasus; Kabupaten Kulonprogo, dua kasus: Kabupaten Gunungkidul, dua kasus: dan Kabupaten Sleman, sembilan kasus. "Dengan penambahan 24 kasus ini total sampai hari ini sebanyak 1.397 kasus," terangnya kepada wartawan, Minggu (30/8/2020).

Dijelaskannya, dalam penambahan kasus COVID-19 sampai hari ini, kasus skrining karyawan kesehatan juga terus terjadi. Selain itu juga kontak tracing serta kasus yang masih ditelusuri. "Untuk kasus skrining karyawan kesehatan sebanyak empat kasus," ulasnya.

(Baca juga: 199 Santri Positif COVID-19, 6 Ribu Santri Darussalam Diswab )

Selain penambahan kasus positif COVID-19 , juga ada penambahan pasien sembuh dari COVID-19 . Untuk kasus kesembuhan ada delapan pasien. Dengan demikian, total kasus sembuh sebanyak 976 kasus, dan meninggal dunia 37 kasus.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1675 seconds (0.1#10.140)