Pria di Malang Tewas Tertembak Senapannya Sendiri saat Berburu Ikan

Jum'at, 08 November 2024 - 13:35 WIB
loading...
Pria di Malang Tewas...
Proses evakuasi jenazah pria tertembak senapannya sendiri di Malang. Foto: Ist/Polsek Gondanglegi
A A A
MALANG - Warga Malang tewas akibat terkena senapan angin miliknya sendiri. Korban Sahroni (40), warga Pagelaran, Kabupaten Malang tewas usai senapan anginnya meledak ketika hendak mencari ikan di sungai Kecamatan Gondanglegi.

Kapolsek Gondanglegi Kompol Nyoto Gelar membenarkan informasi seorang pria tewas usai terkena ledakan darı senapan anginnya sendiri. Korban mengalami luka di kepala dan beberapa bagian tubuhnya.



"Kejadiannya Kamis (7/11/2024) sore. Korban saat itu berusaha memperbaiki senapannya," kata Nyoto Gelar, Jumat (8/11/2024).

Diduga saat memperbaiki senapan angin itulah dia terlalu tinggi. Ketika dia menarik pelatuk dan memompa senapan angin hingga akhirnya meledak dan mengenai tubuhnya.

"Jadi dia nembak ikan bukan mancing, tapi senapan angin begitu ditarik pelatuknya keluar anginnya," ucapnya.

Korban meninggal dunia seketika di lokasi aliran sungai dengan luka-luka di bagian kening dan beberapa bagian kepalanya. Jenazahnya ditemukan warga sekitar dan dievakuasi oleh tim medis sebelum dilakukan identifikasi tim Inafis Polres Malang.

Jasadnya dibawa ke RSUD Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, kemudian diserahkan ke pihak keluarga.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1501 seconds (0.1#10.140)