Berdayakan Mustahik, Baznas RI Luncurkan Scale Up Zchicken di Tangerang

Senin, 19 Agustus 2024 - 16:47 WIB
loading...
Berdayakan Mustahik,...
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI meluncurkan scale up Zchicken di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang pada Senin (19/2/2024)
A A A
TANGERANG - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI meluncurkan scale up Zchicken di Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang pada Senin (19/2/2024), sebagai upaya untuk memberdayakan para penerima manfaat (mustahik).

Zchicken merupakan program Pemberdayaan Ekonomi Mustahik yang diinisiasi Baznas RI di bidang kuliner berupa produk ayam krispi. Program ini diinisiasi dalam upaya pengentasan kemiskinan, khususnya di wilayah perkotaan.

Hadir dalam peluncuran Scale Up Zchicken antara lain Pimpinan Baznas RI Bidang Perencanaan, Kajian, dan Pengembangan Zainulbahar Noor, Direktur Kajian dan Pengembangan Baznas RI Muhammad Hasbi Zaenal, Ketua Baznas Tangerang Kota M. Aslie Elhusyairy serta penerima manfaat Zchicken, Pratiwi.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada MUI, Kementerian Agama, dan Baznas Tangerang yang telah begitu antusias ikut dalam pembukaan gerai Zchicken ini,” kata Zainulbahar Noor.

Zainulbahar mengungkapkan, gerai Zchicken saat ini tersebar di sekitar 10 provinsi. Untuk di Kota Tangerang, katanya, terdapat sekitar 40 hingga 50 gerai Zchicken.

“Zchicken merupakan program inisiasi Baznas RI untuk membantu mustahik-mustahik tumbuh mandiri. Kami sangat berbahagia sekali karena gerai Zchicken sudah ada antara 40 sampai 50 di tempat ini,” katanya.

Menurut Zainulbahar, program Zchicken yang dikembangkan Baznas RI dalam beberapa tahun terakhir telah berhasil membantu ribuan mustahik dalam mengembangkan perekonomiannya.

“Alhamdulillah, melalui program Zchicken ini, kita telah membantu sekitar 2.000 mustahik yang tersebar di sekitar 10 provinsi. Kita berharap dalam beberapa tahun mendatang program Zchicken semakin berkembang, sehingga semakin banyak mustahik yang terbantu,” katanya.

Sementara itu Ketua Baznas Tangerang Kota M. Aslie Elhusyairy menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Baznas RI yang telah menginisiasi program Zchicken di wilayah Kota Tangerang.

“Alhamdulillah semoga bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para penerima manfaat, sehingga dapat meningkatkan kelas dari yang tadinya mustahik berubah menjadi muzaki,” katanya.

Turut hadir Wakil Ketua II Baznas Provinsi Banten Moh. Suhri Utsman, jajaran Wakil Ketua, Ketua MUI Kota Tangerang Ahmad Bajuri Khotib, Kemenag Kota Tangerang diwakili Abdul Rozak, Camat Ciledug Muhamad Marwan, Kasi Kemas Kecamatan Cipondoh Widy, dan UPZ Kecamatan Leo Fauzi, Lurah Peninggilan Utara Agus Lesmana, dan Lurah Peninggilan Munandar.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Resmi Diluncurkan, Manfaat...
Resmi Diluncurkan, Manfaat Layanan Tabalong Home Care Mulai Dirasakan
Ini Dia Cara ke Bandara...
Ini Dia Cara ke Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) dari Pusat Kota
BTB Goes to School Ramadan,...
BTB Goes to School Ramadan, Baznas Edukasi Mitigasi Bencana di 310 Sekolah Rawan
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
Kolaborasi SnackVideo...
Kolaborasi SnackVideo dan Baznas Banyumas Hadirkan Solusi Donasi Digital
Pemprov Jakarta Terapkan...
Pemprov Jakarta Terapkan PBJT Tenaga Listrik, Ini Ketentuannya
Tingkatkan Ketersediaan...
Tingkatkan Ketersediaan Air Bersih, Satgas TMMD ke-123 Buat Sumur Bor di Desa Talusi
Optimalkan Ibadah Ramadan,...
Optimalkan Ibadah Ramadan, Dinas LH Kotabaru Adakan Tausiyah untuk Karyawan
Rekomendasi
PM Negara NATO Mencela...
PM Negara NATO Mencela Uni Eropa yang Ingin Perang saat AS Coba Damaikan Rusia-Ukraina
Timnas Indonesia vs...
Timnas Indonesia vs Bahrain: Duel Hidup-Mati Garuda!
Pabrikan China Siap...
Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Nasional
Berita Terkini
Ruas Tol Gending-Paiton...
Ruas Tol Gending-Paiton dan Klaten-Prambanan Diaktifkan Jadi Jalur Fungsional Hari Ini
20 menit yang lalu
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, Dewan Adat Bamus Betawi: Bermanfaat Bagi Masyarakat
25 menit yang lalu
Kakak Adik Viral Tawarkan...
Kakak Adik Viral Tawarkan Ginjal untuk Bebaskan Ibu, Polisi Tangguhkan Penahanan SY
5 jam yang lalu
Kronologi Demo Tolak...
Kronologi Demo Tolak UU TNI Berujung Pembakaran Gedung DPRD Kota Malang
6 jam yang lalu
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Malang Ricuh, Sejumlah Demonstran Diamankan
7 jam yang lalu
Berbagi Kebahagiaan,...
Berbagi Kebahagiaan, Mayjen TNI Ramses Tobing Bagikan Menu Buka Puasa untuk Anak Jalanan dan Pekerja Kecil
7 jam yang lalu
Infografis
Petinju Legendaris George...
Petinju Legendaris George Foreman Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved