Dukung Program MBG, Dewan Adat Bamus Betawi: Bermanfaat Bagi Masyarakat

Senin, 24 Maret 2025 - 06:18 WIB
loading...
Dukung Program MBG,...
Dewan Adat Bamus Betawi mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Presiden Prabowo Subianto. Foto/SindoNews/ari sandita murti
A A A
JAKARTA - Dewan Adat Bamus Betawi mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi para pelajar yang masuk dalam Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Sebab, program tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat.

"Kami mendukung program presiden kita, Bapak Prabowo Subianto dalam mewujudkan makan bergizi gratis bagi para siswa. Semoga program ini berjalan baik dan bermanfaat bagi bangsa dan negara," ujarnya Ketua Dewan Adat Bamus Betawi Muhammad Rifqi atau yang akrab disapa Eki Pitung, Senin (24/3/2025).

Hal itu disampaikan Eki Pitung saat Dewan Adat Bamus Betawi bersama Syarikat Islam (SI) DK Jakarta dan Yayasan Salman Peduli Berkarya, yang diketuai Nofalia Heikal Safar, menggelar acara silaturahmi tokoh Betawi, buka bersama, dan santunan pada 1.000 anak yatim piatu di Gedung Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta Timur. Kegiatan itu rutin dilaksanakan setiap tahunnya sebagai bentuk kepedulian sosial.



Menurut Eki Pitung, kegiatan itu sejalan dengan program yang digagas Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, khususnya program MBG tuk siswa-siswi sekolah. Bamus Betawi telah membentuk 5 lembaga otonom, yakni Laskar Adat Betawi, Majelis Taklim, dan Taklim Masjid, serta Koperasi.

“Nofalia Heikal Safar pun diangkat sebagai Ketua Lembaga Otonom Perempuan. Bu Nofalia Heikal ini kami percayakan memimpin lembaga otonom perempuan, yang juga mengurus program pemberdayaan perempuan, anak, UMKM, termasuk isu-isu Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Perempuan Betawi harus berdaya dan berperan aktif dalam pembangunan," tuturnya.



Wakil Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi, Heikal Safar menambahkan, pihaknya siap mengawal dan mendukung program pemerintah, termasuk Program MBG. Pasalnya, program tersebut bisa memberikan manfaat secara luas pada masyarakat.

"Masyarakat Betawi sangat mendukung program tersebut, jika ke depan ada kegiatan berkelanjutan, kami siap memberikan dukungan," katanya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prabowo Beri Dukungan...
Prabowo Beri Dukungan Langsung Timnas Indonesia Jelang Lawan Bahrain
Wujudkan Asta Cita Prabowo,...
Wujudkan Asta Cita Prabowo, Pelindo Berbagi Kebaikan di Bandung
Kepala Sekolah SDN 61...
Kepala Sekolah SDN 61 Bengkulu: Program MBG Wujudkan SDM Unggul
Gelar Jumat Berkah,...
Gelar Jumat Berkah, Kantor Imigrasi Cilegon Gandeng PT Kine Bagikan Makanan Gratis
Kakek Prabowo, RM Margono...
Kakek Prabowo, RM Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
Pramono Sebut Program...
Pramono Sebut Program Sarapan Gratis Bukan untuk Menyaingi MBG
Kasrem 061/Suryakancana...
Kasrem 061/Suryakancana Resmikan Pembangunan Rumah untuk Prajurit TNI di Bogor
Pramono Anung Alihkan...
Pramono Anung Alihkan Program Sarapan Gratis di Jakarta Jadi Renovasi Kantin Sekolah
Rekomendasi
Ketum PB Lemkari, Mayjen...
Ketum PB Lemkari, Mayjen TNI Mar Purn Bambang Sutrisno Canangkan Panca Cipta Digdaya
Timnas Indonesia Kalahkan...
Timnas Indonesia Kalahkan Bahrain di GBK, Jokowi: Selamat, Semoga Masuk Piala Dunia 2026
Kampanye Sejuknya Berbagi,...
Kampanye Sejuknya Berbagi, AC AQUA Elektronik Sebarkan Kesejukan di Bulan Suci
Berita Terkini
Tak Ada Pemutihan Pajak...
Tak Ada Pemutihan Pajak Kendaraan di Jakarta, Alasan Pramono Kejar yang Menunggak
9 menit yang lalu
Cegah Kemacetan, Pemprov...
Cegah Kemacetan, Pemprov Jabar Gelar Modifikasi Cuaca selama Mudik Lebaran 2025
18 menit yang lalu
Pendeta Papua Minta...
Pendeta Papua Minta Masyarakat Tak Terprovokasi Isu Pelanggaran HAM
30 menit yang lalu
IIM Bersama PWI Kota...
IIM Bersama PWI Kota Depok Gelar Program Berkah Senyum Ramadan
31 menit yang lalu
H-5 Lebaran 2025, Jalur...
H-5 Lebaran 2025, Jalur Nagreg Bandung Mulai Ramai Pemudik
57 menit yang lalu
Tragis! 1 Pekerja Tewas...
Tragis! 1 Pekerja Tewas dan 8 Luka-luka Akibat Kebakaran Workshop Pengelasan
1 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati, Ini 5 Efek...
Hati-hati, Ini 5 Efek Puasa Tanpa Sahur bagi Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved