Kabut Asap Semakin Pekat, Hilal Merah FPI Padangsidimpuan Bagi-Bagi Masker

Kamis, 12 September 2019 - 14:43 WIB
Kabut Asap Semakin Pekat, Hilal Merah FPI Padangsidimpuan Bagi-Bagi Masker
Kabut Asap Semakin Pekat, Hilal Merah FPI Padangsidimpuan Bagi-Bagi Masker
A A A
PADANGSIDIMPUAN - Hilal Merah FPI Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara (Sumut), membagikan ratusan masker kepada pejalan kaki dan pengendara yang melintas di kawasan Jalan Sudirman, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kamis (12/09/2019). Pembagian masker itu dimulai pada pukul 11.00 WIB, hingga Salat Zuhur.Sejumlah kader Hilal Merah langsung membagi-bagikan masker ke sejumlah pejalan kaki dan pengendara sepeda motor."Tujuan kami membagikan masker ini untuk membantu masyarakat, karena saat ini Kota Padangsidimpuan mulai diselimuti kabut asap," ujar Ketua Hilal Merah FPI Padangsidimpuan, Fandi Rangkuti kepada wartawan.
Menurutnya, setiap hari ketebalasan asap yang menyelimuti Kota Padangsidimpuan semakin parah, sehingga, sudah selayaknya Hilal Merah, sebagai salah satu organisasi otonom gerak cepat membantu mengatasi bencana alam."Mudah-mudahan, dengan pembagian masker dapat mengantisipasi penyakit yang timbul karena kabut asap,"imbuhnya.

Sebelumnya, warga di Kota Salak itu sempat mengeluhkan kondisi kabut asap yang semakin parah. Menurut pantauan SINDOnews, kabut asap sudah dapat dirasakan sejak pukul 07.30 WIB.

Hampir seluruh wilayah di Kota Salak itu sudah tertutup kabut asap. Kondisi itu juga bisa dirasakan di jalan-jalan protokol seperti, Jalan Sudirman, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4797 seconds (0.1#10.140)