TC di Bandung, Timnas Pelajar U-16 Siap Berlaga di IBERCUP Elite Portugal

Jum'at, 21 Agustus 2020 - 06:00 WIB
loading...
A A A
"Projek Timnas U-16 inikan sebenarnya hanya setahun, tetapi karen kami meraih juara 3 di IBERCUP dan berlanjut ke IBERCUP Elite, maka Timnas U-16 diperpanjang. Sedianya kami hendak berangkat pada April 2020. Namun karena COVID, IBERCUP Elite ditunda Desember 2020 sehingga kami punya waktu mematangkan persiapan," tutur Ray.

Disinggung tentang niat komunitas Masyarakat Tionghoa Peduli memberikan bantuan moril dan materil kepada Timnas U-16, Ray mengungkapkan, pihaknya sangat menyambut baik. Sebab, meakipun pemerintah memberikan beasiswa penuh kepada anak-anak Timnas U-16, tetapi ada keterbatasan.

"Kalau ada komponen bangsa yang tergerak untuk membantu, tentu kami sangat terbuka. Nantu kami sesuaikam dengan kapasitas dan kebutuhan timnas," ungkap Ray Manurung.

Sementara itu, Ketua Masyarakat Tionghoa Peduli Herman Widjaja mengatakan, para pemain Timnas Indonesia U-16 merupakan bibit unggul persepakbolaan nasional dan internasional dikemudian hari.

Oleh karena itu, sudah selayaknya seluruh komponen bangsa termasuk komunitas Masyarakat Tionghoa Peduli memberikan dukungan dan bantuan dalam bentuk moril maupun materil. "Mudah-mudahan ke depan antara kami dengan Timnas U16 bisa terjalin hubungan baik. Kami siap bantu moril dan materil," pungkas Herman.
(awd)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1080 seconds (0.1#10.140)