Danrem 151/BNY Apresiasi Sertu Onisius Raih Penghargaan BKKBN Maluku

Senin, 13 Mei 2024 - 18:50 WIB
loading...
Danrem 151/BNY Apresiasi Sertu Onisius Raih Penghargaan BKKBN Maluku
Danrem 151/BNY Brigjen TNI Antoninho Rangel Da Silva mengapresiasi Sertu Onisius Letelai, Babinsa Desa Lermatang yang memperoleh penghargaan dari BKKBN Maluku. Foto/Ist
A A A
KEPULAUAN TANIMBAR - Danrem 151/BNY Brigjen TNI Antoninho Rangel Da Silva mengapresiasi Sertu Onisius Letelai, Babinsa Desa Lermatang Koramil 02/Saumlaki Kodim 1507/Saumlaki yang memperoleh penghargaan dari BKKBN Maluku.

Penghargaan itu diberikan secara langsung oleh Plt Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku, Mience Ubro kepada Sertu Onisius karena prestasinya dalam mendukung pelaksanaan Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting di desa binaannya, Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.



Antoninho yang jadir dalam pemberian penghargaan itu mengaku, bangga atas prestasi yang diraih Sertu Onisius. Dia juga mengucapkan berterima kasih kepada BKKBN Maluku serta Pemda Kabupaten Kepulauan Tanimbar atas kerja samanya sehingga salah satu prajurit Kodim 1507/Saumlaki dapat meraih predikat terbaik kategori Program Kesehatan Bangga Kencana.

"Semoga penghargaan ini dapat memberi motivasi kepada seluruh prajurit Korem 151/BNY khususnya para Babinsa agar lebih giat, tulus dan ikhlas dalam mengabdikan diri kepada NKRI tercinta melalui pelayanan kepada masyarakat di desa binaan masing-masing," ujarnya, Senin (13/5/2024).



Diketahui, Data Global Nutrition Report 2016 mencatat prevalensi stunting di Indonesia berada pada peringkat 108 dari 132 negara.

Dalam laporan sebelumnya, Indonesia tercatat sebagai salah satu dari 17 negara yang mengalami beban ganda gizi, baik kelebihan maupun kekurangan gizi.



KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memerintahkan ke seluruh jajaran Angkatan Darat agar membantu program pemerintah untuk mencegah stunting melalui pemantauan sejak dini kesehatan ibu hamil dan anak-anak berusia di bawah 5 tahun (balita).
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1998 seconds (0.1#10.140)
pixels