Kisah Jemaah Haji Termuda asal Madiun Fata Alia Salsabila, Siapkan Doa Khusus di Depan Kakbah

Jum'at, 10 Mei 2024 - 14:06 WIB
loading...
Kisah Jemaah Haji Termuda...
Fata Alia Afra Salsabila (18), merupakan calon jemaah haji termuda asal Madiun, Jawa Timur. Dia akan pergi ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah haji. Foto/iNews TV/Arif Wahyu Efendi
A A A
MADIUN - Semangat Fata Alia Afra Salsabila dalam mendekatkan diri kepada Allah SWT patut dicontoh oleh Generasi Z. Bagaimana tidak, di usianya yang kini baru 18 tahun, dirinya akan pergi ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah haji.

Ya, remaja putri asal Desa Kincang Wetan, Kecamatan Jiwa, Kabupaten Madiun, Jawa Timur tercatat sebagai jemaah haji termuda. Fata akan menunaikan ibadah haji tahun ini bersama dengan kedua orang tuanya.



Di depan Kakbah nanti, Fata mengaku sudah menyiapkan doa khusus yang akan dipanjatkannya. Fata berharap, dirinya bisa masuk Universitas Sebelas Maret (UNS) di tahun ini.

"Doa yang pertama pastinya diterima di PTN UNS. Sekarang udah lulus (SMA) kemarin baru wisuda," ucap Fata, Jumat (10/5/2024).



Sebelumnya, Fata mendaftar calon jemaah haji pada tahun 2017 lalu, dan estimasi pada 2040 mendatang, sedangkan kedua orang tuanya mendaftar pada tahun 2011.

Namun, dikarenakan ada program penggabungan sehingga Fata dapat segera menunaikan ibadah haji bersama kedua orang tuanya tahun ini.



"Memang sudah ada program penggabungan, jadi agak kacau manajemennya, peraturannya berubah-ubah, akhirnya kami pesimis. Tapi ternyata, pada tahun ini baru ada lagi program penggabungan tersebut," kata Fitriah Zulfa, Ibu Fata.

"Dan menunggu lima tahun, Alhamdulillah terpenuhi juga dari 2017 mendaftar sampai sekarang 7 tahun sudah bisa," tambahnya.

Kini, segala persiapan telah dilakukan oleh Fata dan kedua orang tuanya. Termasuk mempersiapkan fisik, cek kesehatan, hingga vaksin polio dan meningitis.

Berdasarkan jadwal, Fata bersama kedua orang tuanya akan berangkat ke Asrama Haji Sukolilo pada kloter 2 Jawa Timur, 15 Mei 2024 mendatang.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jemaah Jabar Capai 38.723...
Jemaah Jabar Capai 38.723 Orang, BPKH: Pengelolaan Dana Haji Tembus Rp171 Triliun
Buka Seleksi Tahap II...
Buka Seleksi Tahap II PPIH di Surabaya, Kepala BP Haji: Transparan dan Akuntabel
BPKH Hajj Run 2024 di...
BPKH Hajj Run 2024 di Kota Padang, Tingkatkan Antusiasme Masyarakat pada Ibadah Haji
Pelaku Travel Umrah...
Pelaku Travel Umrah Sebut Beberapa Anomali dalam Pansus Haji
Pansus Haji Bikin Kaget...
Pansus Haji Bikin Kaget dan Prihatin Para Kiai, Minta DPR Tak Politisasi
Bupati Kapuas Hulu Sambut...
Bupati Kapuas Hulu Sambut Kepulangan 137 Jamaah Haji dengan Penuh Haru
Jemaah Haji Jombang...
Jemaah Haji Jombang Meninggal Dunia di Pesawat, 1 Tertinggal di Madinah
Kedatangan Kloter Pertama...
Kedatangan Kloter Pertama Haji di Embarkasi Padang, 1 Jemaah Wafat
Ibadah Haji Rampung,...
Ibadah Haji Rampung, Begini Teknis Pemulangan Jemaah Haji Asal Jabar
Rekomendasi
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Apresiasi Gober Parijs Van Java Perkenalkan Sektor Pariwisata
Duel Charging Station...
Duel Charging Station di ASEAN: Indonesia Tertinggal Jauh? PLN Punya 3.772 SPKLU, Thailand dan Singapura Unggul!
Dengan Tulus, Putin...
Dengan Tulus, Putin Ucapkan Terima Kasih kepada Tentara Korea Utara yang Membantu Merebut Kursk
Berita Terkini
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
4 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
4 jam yang lalu
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
5 jam yang lalu
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
7 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
7 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
8 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Khusus Inggris...
Pasukan Khusus Inggris Diam-diam Beroperasi di Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved