Kebakaran Rumah Kontrakan di Denpasar, Sekeluarga Tewas Terpanggang
loading...
A
A
A
DENPASAR - Kebakaran hebat melanda sebuah rumah kontrakan di kawasan Setetan, Gang Taman Sari, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali, Senin (6/6) malam 23.00 WITA. Tragedi ini menewaskan satu keluarga Ari Sanjaya (Suami), Novi Mertasari (Istri) dan anak balita.
Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) menemukan ketiga korban di dalam kamar mandi dalam kondisi terpeluk dan tak bernyawa. Diduga kuat, kebakaran dipicu oleh korsleting motor yang terparkir di dalam rumah.
Kondisi rumah kontrakan yang mudah terbakar, seperti kasus lipat, memicu api dengan cepat melalap habis struktur bangunan tersebut.
Salah satu anggota keluarga korban, Wayan Ardiasa, mengungkapkan bahwa beberapa jam sebelum kejadian, sekitar pukul 20.00 WITA, korban sempat memposting story di akun media sosialnya dan bahkan melakukan video call dengan keluarga di kampung halaman.
Saat ini, jenazah ketiga korban masih berada di ruang jenazah RSUP Prof. Ngoerah Sanglah dan akan segera dibawa pulang ke kampung halaman mereka di Desa Bontiing, Buleleng, Bali. Kasus kebakaran ini ditangani Polresta Denpasar.
Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) menemukan ketiga korban di dalam kamar mandi dalam kondisi terpeluk dan tak bernyawa. Diduga kuat, kebakaran dipicu oleh korsleting motor yang terparkir di dalam rumah.
Kondisi rumah kontrakan yang mudah terbakar, seperti kasus lipat, memicu api dengan cepat melalap habis struktur bangunan tersebut.
Salah satu anggota keluarga korban, Wayan Ardiasa, mengungkapkan bahwa beberapa jam sebelum kejadian, sekitar pukul 20.00 WITA, korban sempat memposting story di akun media sosialnya dan bahkan melakukan video call dengan keluarga di kampung halaman.
Saat ini, jenazah ketiga korban masih berada di ruang jenazah RSUP Prof. Ngoerah Sanglah dan akan segera dibawa pulang ke kampung halaman mereka di Desa Bontiing, Buleleng, Bali. Kasus kebakaran ini ditangani Polresta Denpasar.
(ams)