Malam Ini, Arus Lalin di Jalan Raya Kalimalang Terpantau Ramai Lancar

Senin, 15 April 2024 - 21:19 WIB
loading...
Malam Ini, Arus Lalin...
Arus lalu lintas di kawasan Jalan Raya Kalimalang terpantau ramai lancar pada arus balik mudik Lebaran, Senin (15/4/2024). Foto/MPI/Ari Sandita
A A A
JAKARTA - Arus lalu lintas di kawasan Jalan Raya Kalimalang terpantau ramai lancar pada arus balik mudik Lebaran, Senin (15/4/2024). Para pemudik tampak terus berdatangan ke Jakarta pada H+5 Lebaran.

Pantauan pada Senin (15/4/2024) malam sekira pukul 20.00 WIB, arus lalu lintas di Jalan Raya Kalimalang hingga menembus Jalan Inspeksi Tarum Bar terlihat ramai lancar dibandingkan hari biasanya. Kendaraan dari arah Bekasi menuju Cawang, Jakarta terlihat ramai lancar.



Begitu juga dari arah sebaliknya, yakni dari arah Cawang, Jakarta menuju Bekasi terpantau ramai lancar. Kendaraan yang melintasi di kedua sisinya didominasi oleh sepeda motor.

Tak sedikit kendaraan sepeda motor yang membawa sejumlah barang bawaan, mulai dari kardus-kardus hingga tas besar khususnya yang mengarah ke Cawang. Barang bawaan tersebut ditaruh di bagian depan motor tempat kaki berpijak dan pada bagian belakang yang diikat dengan tali atau juga disangga menggunakan kayu sebagai bracket.

Adapun kepadatan hanya terjadi di sejumlah titik lokasi saja, khususnya di pertigaan jalan. Kendaraan paling padat terjadi di depan Mall Cipinang Indah hingga ke putaran balik dekat Universitas Borobudur.



Kepadatan terjadi karena adanya lampu merah dan kendaraan yang hendak berbelok arah di pertigaan. Namun, kepadatan terjadi hanya di bagian arah Bekasi menuju Cawang, Jakarta saja, sebaliknya tampak ramai lancar.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Arus Balik Libur Panjang,...
Arus Balik Libur Panjang, Tol Cipularang dan Cipali Padat Merayap
Arus Balik Tahun Baru...
Arus Balik Tahun Baru 2025, Ribuan Kendaraan Padati Rest Area Heritage Brebes
Volume Kendaraan Melonjak,...
Volume Kendaraan Melonjak, Contraflow Diberlakukan di Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta
Arus Balik Libur Nataru,...
Arus Balik Libur Nataru, Contraflow Diberlakukan di Tol Japek KM 65-47 Arah Jakarta
Arus Balik dari Puncak,...
Arus Balik dari Puncak, Tol Jagorawi Arah Jakarta Contraflow dari KM 21+850 hingga KM 11+700
Arus Balik Libur Panjang...
Arus Balik Libur Panjang Natal, Tol Cipularang Menuju Jakarta Padat Merayap
DLU Raih Apresiasi Angkutan...
DLU Raih Apresiasi Angkutan Lebaran 2024 dari Menhub
Bocah SD Tenggelam di...
Bocah SD Tenggelam di Kalimalang, Pencarian Belum Membuahkan Hasil
Polisi Periksa 6 Saksi...
Polisi Periksa 6 Saksi terkait Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper di Cikarang
Rekomendasi
KPK Imbau Penyelenggara...
KPK Imbau Penyelenggara Negara Tolak Gratifikasi Jelang Lebaran, Bisa Lapor ke Sini
Pengumuman SNBP 2025...
Pengumuman SNBP 2025 Selasa 18 Maret, Cek Link Ini
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
2 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
3 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
3 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
3 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
5 jam yang lalu
Infografis
Wilayahnya Berdekatan,...
Wilayahnya Berdekatan, Negara-negara Ini Belum Serang Israel di 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved