Tol Bocimi Dibuka Gratis untuk Mudik Lebaran, Jalur B Dioperasikan Satu Arah!

Jum'at, 05 April 2024 - 12:44 WIB
loading...
Tol Bocimi Dibuka Gratis...
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono beserta Pj Gubernur Jawa Barat Bey Mahmudin, usai meninjau longsor di jalan tol Bocimi. Foto/Dharmawan H/MPI
A A A
SUKABUMI - Kabar gembira bagi pemudik yang akan menuju Sukabumi! Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, memastikan Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) akan dibuka secara gratis untuk jalur mudik Lebaran 2024.

Sebelumnya, Tol Bocimi sempat ditutup setelah longsor terjadi di KM 64 arah Sukabumi pada 2 April 2024. Namun, setelah dilakukan penanganan darurat, Basuki menyatakan bahwa Tol Bocimi siap untuk dilalui pemudik.

"Kita akan buka Tol Bocimi untuk jalur mudik, tapi hanya satu jalur, yaitu jalur B (arah Jakarta) yang digunakan untuk ke arah Sukabumi," ujar Basuki saat meninjau lokasi longsor, Jumat (5/4/2024).

Pembukaan Tol Bocimi diharapkan dapat memecah kemacetan yang biasanya terjadi di jalur mudik Sukabumi, terutama di GT Cigombong.



"Kita upayakan jalur B ini bisa dipakai untuk mudik mulai hari Senin (8/4/2024) setelah dilakukan tes dan monitoring," jelas Basuki.

Penggunaan Tol Bocimi untuk mudik Lebaran 2024 ini akan diberlakukan secara gratis bagi kendaraan Golongan I (sedan dan minibus).

"Tarif tolnya kita gratiskan, jadi masih tarif seksi I hingga Sukabumi," kata Basuki.

Pembukaan Tol Bocimi untuk mudik Lebaran 2024 diharapkan dapat memberikan kelancaran dan kenyamanan bagi para pemudik yang ingin menuju Sukabumi.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2890 seconds (0.1#10.24)