Tragis, Usai Hari Gajah Sedunia, Gajah Jinak di Aceh Tewas

Jum'at, 14 Agustus 2020 - 08:42 WIB
loading...
Tragis, Usai Hari Gajah Sedunia, Gajah Jinak di Aceh Tewas
Seekor gajah jinak berusia 34 tahun, ditemukan mati mendadak di area Conservation Response Unit(CRU) Sampoiniet, Kabupaten Aceh Jaya, Aceh. Foto/iNews TV/Afsah
A A A
ACEH JAYA - Seekor gajah jantan yang sudah jinak berusia 34 tahun, ditemukan mati mendadak di area Conservation Response Unit(CRU) Sampoiniet, Kabupaten Aceh Jaya, Aceh.

(Baca juga: 'Rumah' Komodo di Cagar Alam Wae Wuul Labuan Bajo Terbakar Hebat )

Tragisnya, gajah jantan bernama Olo tersebut ditemukan tewas di area CRU hanya berselang dua hari setelah peringatan hari gajah sedunia, atau World Elephant Day.

Kematian gajah jantan ini masih dalam penyelidikan tim Inafis Polres Aceh Jaya, dan tim medis dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) provinsi Aceh.

(Baca juga: Terancam Punah, Kelangsungan Gajah di Indonesia Perlu Dijaga )

Kematian gajah tersebut bermula saat pawang gajah yang bertanggungjawab menjaga gajah , hendak memberi makan, tiba-tiba saja gajah lari melewati sungai dan kemudian terjatuh secara mendadak.

Selama ini, Olo diketahui tidak menunjukkan tanda-tanda sakit. Tim Inafis Polres Aceh Jaya, dan tim medis BKSDA Provinsi Aceh, telah melakukan otopsi serta mengambil sampel untuk diteliti dilaboratorium. Usai proses otopsi, gajah langsung dimakamkan.

(Baca juga: 27 Pengawai PA Positif COVID-19, Ratusan Wanita Batal Jadi Janda )

Sementara gading yang masih menempel di tubuh gajah , langsung diamankan petugas untuk menghindari adanya penyalahgunaan. "Hingga kini belum diketahui penyebab kematian hewan dilindungi ini, karena masih menunggu hasil laboratorium," ujar Kanit Reskrim Polsek Sampoiniet, Bripka Rahmayadi.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1979 seconds (0.1#10.140)