Beras Premium Langka dan Mahal, Begini Penjelasan BI Jakarta

Senin, 19 Februari 2024 - 20:43 WIB
loading...
Beras Premium Langka...
Warga Jakarta mengeluhkan mahalnya dan langkanya beras premium di sejumlah retail. Bahkan, harga beras tembus mulai dari Rp17 ribu-Rp20 ribu per kilogram. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jakarta telah melakukan beragam upaya untuk mengatasi kelangkaan dan mahalnya beras premium . Berbagai jurus jitu telah dilakukan untuk mencari solusi.

Kepala Kantor Perwakilan BI Jakarta Arlyana Abubakar menyatakan saat ini stok pangan, khususnya beras di Jakarta dalam kondisi aman untuk tiga bulan mendatang.

“Supply and demandnya tidak bermasalah. Artinya kelangkaan tidak semestinya terjadi,” ujar Arlyana, Senin (19/2/2024).



Diketahui, dua pekan terakhir warga Jakarta mengeluhkan mahalnya dan langkanya beras premium di sejumlah retail. Bahkan, harga beras tembus mulai dari Rp17 ribu-Rp20 ribu per kilogram.

Arlyana tak memungkiri hal itu. Kini penyaluran beras difokuskan pada pasar tradisional, tidak terkecuali beras premium.

Hal itulah yang memicu beras di pasar modern khususnya retail menjadi langka. Termasuk soal harga, pengendalian telah dilakukan melalui koordinasi dengan Bulog dan mematok HET yang masih dianggap wajar.

Inilah yang menjadikan harga beras premium melonjak. Sebab, beras premium yang masuk ke retail merupakan sisa dari pasar tradisional.

“Jadi kalau dibandingkan harga di pasar tradisional mungkin berbeda,” ucapnya.

Meski demikian, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) terus memastikan ketersediaan stok di pasar melalui BUMD Pangan DKI, Bulog, dan instansi terkait lainnya.

BI Jakarta masih mewaspadai ancaman inflasi yang terjadi imbas kelangkaan beras, salah satunya bekerja sama dengan 34 daerah di 10 provinsi untuk menyuplai bahan makanan. Sehingga, pengendalian inflasi tetap 2,5 persen terjaga.

Sekadar informasi, tahun 2023 BI telah mencatat Rp1 triliun dikucurkan pemerintah daerah untuk subsidi pangan. Langkah ini diberikan untuk memuluskan 283.035 ton program Stabilisasi Pasokan Harga Pangan. “Ini membuat inflasi kita masih terkendali dan di bawah rata-rata nasional,” kata Arlyana.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kekayaan Alam Majapahit,...
Kekayaan Alam Majapahit, Beras Ditukar Keramik hingga Perhiasan dari China dan India
Beras Kemasan 5 Kg Tak...
Beras Kemasan 5 Kg Tak Sesuai Takaran Ditemukan di Balikpapan
Pedagang Beras Desak...
Pedagang Beras Desak Mentan Tinjau HET Beras Medium, Ini Alasannya
Pramono-Doel Dapat Dukungan...
Pramono-Doel Dapat Dukungan dari Pedagang Beras Pasar Induk Cipinang
Demi Beras Murah, Warga...
Demi Beras Murah, Warga Mamuju Rela Antre Berdesakan
Modus Beras Bulog Dipermak...
Modus Beras Bulog Dipermak Jadi Premium, IRT Malang Raup Untung Rp45 Juta
Tergiur Harga Mahal,...
Tergiur Harga Mahal, Emak-emak di Malang Kemas Beras Bulog Menjadi Premium
Kisah Karamah Sunan...
Kisah Karamah Sunan Kalijaga, Bisa Mengubah Beras Jadi Pasir
Antre Beli Beras Murah,...
Antre Beli Beras Murah, Ribuan Warga Ende Mengular di Halaman Kantor Bupati
Rekomendasi
Bongkar Menu Harian...
Bongkar Menu Harian Tom Aspinall: Lebih dari 3000 Kalori Sehari!
Mengapa Buaya Tidak...
Mengapa Buaya Tidak Berani Memakan Capybara? Ternyata Bukan Karena Takut
Keluarga Kim Sae Ron...
Keluarga Kim Sae Ron Berencana Melaporkan Kim Soo Hyun dan Gold Medalist
Berita Terkini
Ribuan Warga Hadiri...
Ribuan Warga Hadiri Pemakaman Rizkyl Wathoni, Remaja Lombok yang Bunuh Diri Diduga Tertekan Diintimidasi Polisi
11 menit yang lalu
Jelang Mudik Lebaran,...
Jelang Mudik Lebaran, Tim Siber Polda Metro Awasi Promo Travel Gelap di Medsos
32 menit yang lalu
Ribuan Orang Serbu Pasar...
Ribuan Orang Serbu Pasar Murah Ramadan di Cilacap, Ikan Tuna Dijual Hanya Rp15.000 per 3 Kg
54 menit yang lalu
Jangan Main Petasan...
Jangan Main Petasan di Jakarta, Sanksinya Bisa Dipenjara hingga Denda Rp50 Juta
1 jam yang lalu
Hore! Dedi Mulyadi Hapus...
Hore! Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan Warga Jawa Barat
1 jam yang lalu
Banjir Meluas, Pemkot...
Banjir Meluas, Pemkot Jambi Tetapkan Status Darurat Tanggap Bencana
2 jam yang lalu
Infografis
Syarat Usia Daftar TK...
Syarat Usia Daftar TK dan SD di PPDB DKI Jakarta 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved