Alam Ganjar Sapa Pelajar Medan, Semangati dan Bagi Tips Lanjutkan Studi ke Perguruan Tinggi

Jum'at, 19 Januari 2024 - 15:08 WIB
loading...
Alam Ganjar Sapa Pelajar...
Alam Ganjar memberi semangat, motivasi dan membagikan tips mempersiapkan perkuliahan di Perguruan Tinggi (PT) saat berkunjung ke SMA ST Ignasius, Medan, Sumut. Foto/MPI
A A A
MEDAN - Muhammad Zinedine Alam Ganjar memberi semangat, motivasi dan membagikan tips mempersiapkan perkuliahan di Perguruan Tinggi (PT) saat berkunjung ke SMA ST Ignasius, Medan Johor, Medan, Sumatera Utara, Kamis (18/1/2024).

Untuk mempersiapkan itu semua, Alam Ganjar yang merupakan mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM) menyampaikan kepada pelajar untuk tetap fokus meraih tujuan dan cita-cita yang diinginkan.



Putra Capres Ganjar Pranowo ini berpesan kepada pelajar untuk tetap fokus dan menikmati setiap proses yang dilalui.

"Kadang kita fokus pada hasil yang kita ingin capai, tapi nilai utama dari adalah keberhasilan adalah bagaimana kita menikmati sebuah proses yang dijalani untuk memperoleh kebrhasilan tersebut," kata Alam Ganjar.



UGM merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia. Oleh karena itu, Alam Ganjar menyampaikan bagaimana pelajar harus mempersiapkan diri dan memahami regulasi masuk perguruan tinggi megeri yang berlaku.

"Disesuaikan lagi minat jurusan yang aman diambil. Sekarang kan sudah banyak informasi jenis masuk perguruan tinggi apa aja, kalau dulu kan masih SBMPTN dan SNMPTN, intinya kalau mau masuk UGM kan udah ada standar nilai tinggal nanti cek di passing grade UGM berapa dan itu yang harus dikejar," jawab Alam Ganjar.



Selain itu, Alam Ganjar pun berpesan untuk memahami kemauan dan memampuan diri serta tetap memperhitungkan dengan kempuan diri sendiri.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3400 seconds (0.1#10.24)