Ngawi Digemparkan Penemuan Mayat Wanita Dalam Koper di Selokan Tempat Pembuangan Sampah

Kamis, 23 Januari 2025 - 13:24 WIB
loading...
Ngawi Digemparkan Penemuan...
Petugas mengevakuasi mayat wanita dalam koper yang ditemukan di selokan tempat pembuangan sampah menggemparkan warga Desa Dadapan, Kecamatan Ngendal, Ngawi, Jawa Timur, Kamis (23/1/2025). Foto/iNews TV/Asfi Manar
A A A
NGAWI - Penemuan mayat wanita dalam koper di selokan tempat pembuangan sampah menggemparkan masyarakat Desa Dadapan, Kecamatan Ngendal, Ngawi, Jawa Timur, Kamis (23/1/2025).

Koper tersebut sebelumnya terbungkus karung yang menyerupai paket ekspedisi dan ditemukan di selokan yang berada di dekat lokasi pembuangan sampah akhir desa setempat.



Polisi yang mendapat laporan warga kemudian menuju lokasi dan mengisolasi tempat kejadian perkara (TKP).

Tim identifikasi dari Satreskrim Polres Ngawi membuka koper tersebut dan menemukan jasad seorang wanita yang meringkuk di dalamnya.



Ali Usman, salah seorang warga setempat menceritakan bahwa dirinya merasa curiga karena bentuk koper yang tampak mencurigakan saat sedang membuang sampah.

Namun, dia merasa kesulitan mengangkat koper tersebut karena beratnya. Setelah itu, dia segera melapor ke Polsek Kendal.



"Ketika hendak mengangkat koper itu, saya merasa koper tersebut sangat berat. Karena curiga, akhirnya saya melapor ke polisi," ujar Ali Usman.

Polisi yang melakukan olah TKP belum dapat mengidentifikasi identitas jasad tersebut. Tim medis yang hadir di lokasi hanya dapat memastikan bahwa jasad tersebut berjenis kelamin wanita.

"Untuk sementara, kami hanya dapat memastikan bahwa korban adalah seorang wanita, tetapi kami belum bisa mengungkap identitasnya," kata Ririn Ponco Winanti, petugas medis yang berada di lokasi.

Untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut, jasad korban kemudian dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Soeroto Ngawi. Polisi masih mendalami kasus ini untuk mengetahui siapa pelaku dan apa yang menjadi motif di balik pembunuhan tersebut.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Autopsi Balita...
Hasil Autopsi Balita Tewas Terbakar di Kontrakan Tangerang, Ada Luka di Leher dan Anus
Bocah 4 Tahun di Tangerang...
Bocah 4 Tahun di Tangerang Tewas Terbakar di Kontrakan, Diduga Korban Kekerasan
Pembunuh Pria Dalam...
Pembunuh Pria Dalam Karung Bawa Mayat Korban Pakai Motor Terekam CCTV
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
Polres Tangerang: Ada...
Polres Tangerang: Ada Luka Benda Tajam di Wajah dan Tangan Mayat Dalam Karung
Kronologi Wanita Korban...
Kronologi Wanita Korban Mutilasi di Serang hingga Sang Kekasih Ditangkap
Gempar! Mayat Wanita...
Gempar! Mayat Wanita Korban Mutilasi Ditemukan di Perkebunan Gunungsari Banten
Pembunuh Aipda Fajar...
Pembunuh Aipda Fajar Dipindah ke Polda Sultra karena Faktor Keamanan
Kecelakaan Maut di Tol...
Kecelakaan Maut di Tol Ngawi, 3 Orang Tewas dan 2 Terluka
Rekomendasi
Menlu BRICS Berkumpul...
Menlu BRICS Berkumpul di Brasil, Bahas Ancaman Tarif Trump
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 224: Tekanan Noah dan Vernie Atas Arkana
Serikat Pekerja Wanti-wanti...
Serikat Pekerja Wanti-wanti PP 28/2024 Bisa Tekan Industri Tembakau dan Picu PHK Massal
Berita Terkini
Raih PWI Jatim Award,...
Raih PWI Jatim Award, Wali Kota Kediri: Motivasi Berbuat Lebih Baik untuk Masyarakat
38 menit yang lalu
Wujudkan Tridarma Perguruan...
Wujudkan Tridarma Perguruan Tinggi Kampus UTA 45 Jakarta Bagikan Beras Murah
45 menit yang lalu
Peringatan Hari Buruh,...
Peringatan Hari Buruh, 15.000 Buruh Bakal Konvoi Naik Motor ke Monas
50 menit yang lalu
Dihadiri Ribuan Orang,...
Dihadiri Ribuan Orang, Jakarta Beat Society 2025 Ajang Festival Musik Kelas Dunia
50 menit yang lalu
Profil Kasmudjo, Dosen...
Profil Kasmudjo, Dosen Pembimbing Akademik Jokowi di UGM
1 jam yang lalu
Anggota Komisi IX DPR...
Anggota Komisi IX DPR Sebut MBG Ciptakan SDM Unggul
1 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur F/A-18 AS...
Jet Tempur F/A-18 AS Seharga Rp1 Triliun Hilang di Laut Merah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved