Viral, Pengunjung Kawasan Wisata Asia Afrika Bandung Dikeroyok 6 Fotografer Jalanan

Jum'at, 19 Januari 2024 - 13:50 WIB
loading...
Viral, Pengunjung Kawasan...
Enam fotografer jalanan mengeroyok pengunjung di Kawasan wisata Jalan Asia Afrika, Kota Bandung. Foto/Tangkapan Layar/Instagram
A A A
BANDUNG - Seorang pengunjung kawasan wisata Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jawa Barat, dikeroyok enam pria yang diduga fotografer jalanan. Video CCTV berisi rekaman aksi pengeroyokan itu viral di media sosial.

Peristiwa pengeroyokan tersebut terjadi pada Selasa (16/1/2024) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB. Dalam video terlihat enam forografer jalan terlihat berkali-kali memukul, menendang, dan menginjak-injak korban yang tergeletak di trotoar.

Video itu diunggah oleh akun Instagram, @kitasmeuadalahpenolong. Admin akun tersebut menuliskan keterangan, "FOTOGRAFER APA GANGSTER? Bandung pariwisatanya dibikin ga kondusif gara-gara ulah fotografer yang mengeroyok pengunjung di Jalan Braga, Alun-alun Bandung.



Kapolsek Sumur Bandung Kompol Siswo Tarigan mengatakan, petugas telah memeriksa sejumlah saksi di lokasi kejadian. Dari saksi didapat keterangan, kejadian itu berawal saat seorang juru foto berinisial AY memfoto pengunjung berinisial KH.

“Karena pengunjung tidak terima difoto, akhirnya terjadi cekcok,” kata Kapolsek Sumur Bandung saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (19/1/2024).

Kompol Siswo Tarigan menyatakan, pengunjung mencekik dan mendorong fotografer jalanan tersebut ke tembok. Melihat kejadian itu, teman-teman fotografer jalanan itu mengeroyok korban.

“Akhirnya terjadi pengeroyokan," ujar Kompol Siswo Tarigan. Akibat kejadian tersebut, fotografer jalanan dan pengunjung mengalami luka memar.



Kedua belah pihak menyadari kesalahan masing-masing. Juru foto tidak meminta izin memfoto dan pengunjung melakukan penganiayaan terlebih dulu. "Mereka sepakat damai dan tidak membuat laporan," tutur Kapolsek.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Mahasiswa UKI Tewas...
Mahasiswa UKI Tewas Diduga Dikeroyok, 18 Saksi Diperiksa Polisi
Mahasiswa UKI Tewas...
Mahasiswa UKI Tewas Diduga Dikeroyok, Polisi Analisis Rekaman CCTV
Mahasiswa UKI Tewas...
Mahasiswa UKI Tewas di Area Kampus, Diduga Jadi Korban Pengeroyokan
Mengenal Masjid Salman...
Mengenal Masjid Salman Rasidi di Soreang Bandung, Desain Unik Menyerupai Lumbung Padi
Wali Kota Farhan Ajak...
Wali Kota Farhan Ajak Rektor Maranatha Tangani Masalah Bandung
Rekomendasi
Talkshow Ramadan, Baznas-MNC...
Talkshow Ramadan, Baznas-MNC Sekuritas Ajak Masyarakat Berinvestasi Sambil Berbagi
Pemakaman Mat Solar...
Pemakaman Mat Solar Berlangsung Haru, Diiringi Tangis Keluarga
11 Fakta Unik Kuwait,...
11 Fakta Unik Kuwait, Negara Pemilik Mata Uang Termahal di Dunia: Bensin Murah, Sekolah Gratis, Bebas Pajak Penghasilan
Berita Terkini
2 Pegawai Bank Pemerintah...
2 Pegawai Bank Pemerintah Ditahan Terkait Kasus Korupsi Penyaluran Kredit
17 menit yang lalu
Update Banjir Jakarta:...
Update Banjir Jakarta: 29 RT Masih Terendam, Terparah di Cililitan Jaktim Setinggi 2,5 Meter
45 menit yang lalu
Korem dan Polda Lampung...
Korem dan Polda Lampung Investigasi Bersama Ungkap Kasus 3 Polisi Polres Way Kanan yang Tewas Ditembak
1 jam yang lalu
Polda Lampung Olah TKP...
Polda Lampung Olah TKP Penembakan 3 Anggota Polres Way Kanan hingga Tewas
1 jam yang lalu
50 Kios Pedagang Pasar...
50 Kios Pedagang Pasar Poncol Senen Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp606 Juta
1 jam yang lalu
Ritual Tantra Pesta...
Ritual Tantra Pesta Miras dan Seks Buat Kerajaan Singasari Porak-poranda Diserang Pasukan Kediri
2 jam yang lalu
Infografis
4 Tempat Wisata Paling...
4 Tempat Wisata Paling Romantis di Bandung
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved