Kantongi SNI, UMKM Binaan Pusri Tembus Pasar Internasional

Selasa, 11 Agustus 2020 - 10:04 WIB
loading...
Kantongi SNI, UMKM Binaan...
Kantongi SNI, UMKM Binaan Pusri Tembus Pasar Internasional. Foto/SINDOnews/Dede Feb
A A A
PALEMBANG - PT Pupuk Sriwidjaja Palembang yang merupakan anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) secara berkelanjutan melakukan program pembinaan terhadap mitra UMKM yang tersebar di seluruh Indonesia.

Manager Humas PT Pusri, Soerjo Hartono mengatakan, hingga tahun 2020, terdapat 322 UMKM mitra binaan Pusri yang tersebar di Sumsel, Bengkulu, Jambi, Bangka Belitung, Jawa Tengah, Yogyakarta, Lampung dan Kalimantan Barat.

"Di tahun 2020 ini, jumlah mitra binaan PT Pusri bertambah 13 UMKM," ujarnya kepada SINDOnews, Selasa (11/08/2020).

Menurutnya, pembinaan UMKM di PT Pusri Palembang merupakan program dari Departemen CSR seperti kegiatan pelatihan dan pembinaan UMKM dan juga Penyaluran Program Kemitraan.

"Pembinaan UMKM ini bentuknya yakni memberikan pendampingan dan pelatihan bagi mitra binaan dalam hal pengembangan usaha, aktif mengikutsertakan mitra dalam pameran yang bertujuan supaya mitra dapat mempromosikan produknya, serta mengadakan studi banding ke usaha lain yang sudah berkembang lebih dulu dan masih banyak lagi," jelasnya.

Soerjo melanjutkan, penyaluran program kemitraan yakni mengelola penyaluran atau peminjaman modal bagi UMKM dalam sektor perdagangan, jasa, pertanian, industri, peternakan, perikanan, dan perkebunan.

Salah satu bentuk pendampingan yang dilakukan Pusri adalah mendorong agar UMKM binaan dapat naik kelas melalui sertifikasi. Naik kelas disini diartikan mendorong mitra untuk mandiri dan semakin berkembang.

"Dengan sertifikasi yang dimiliki mitra binaan dapat bermanfaat seperti untuk peningkatan omset, meningkatnya pelanggan, pemanfaatan teknologi terbarukan, dan perluasan usaha sehingga dikenal secara nasional maupun internasional," katanya.

Seorjo menambahkan, di tengah lesunya UMKM dimasa pandemi, maka pihaknya akan memberikan relaksasi kepada mitra agar mereka tidak terbebani dan tetap semangat menjalankan usaha.

"Salah satu mitra binaan PT Pusri yang telah berhasil mendapatkan Sertifikat SNI adalah usaha kuliner Pempek yaitu Pempek Rizky. Kini Pempek Rizky telah berhasil menembus pasar internasional, serta sebanyak 439 kilo kerupuk ikan gabus khas Palembang dikapalkan ke Singapura pada awal Januari 2020 yang lalu," ungkapnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Pengusaha UMKM di Jaktim...
Pengusaha UMKM di Jaktim Manfaatkan Teknologi untuk Tingkatkan Omzet
Dorong Peningkatan Ekonomi...
Dorong Peningkatan Ekonomi UMKM, Taman Jajan Gaul BSD Direnovasi
Hendy Berbagi Kiat Sukses...
Hendy Berbagi Kiat Sukses di HUT Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V Brawijaya
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Peluncuran Program UMKM Start Up di Bogor
Terima Aduan Masyarakat,...
Terima Aduan Masyarakat, DPR MintaTransparansi Perusahaan Nikel di Raja Ampat
Kreativitas Ibu-ibu...
Kreativitas Ibu-ibu di Makassar Menarik Perhatian Wamen UMKM
Wamenkop Resmikan Toko...
Wamenkop Resmikan Toko Bersama Koperasi Syarikat Dagang Kauman di Solo
Peringatan Hari Disabilitas...
Peringatan Hari Disabilitas Internasional, Bank Jatim Raih Penghargaan dari Pemprov
Rekomendasi
Pasar Mobil Listrik...
Pasar Mobil Listrik Indonesia Memanas: Tembus 10 Persen di 2025?
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
Jampidsus Febrie Adriansyah...
Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK, Pakar Hukum Sebut Bentuk Serangan Balik Koruptor
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
1 jam yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
2 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
2 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
2 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
3 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
3 jam yang lalu
Infografis
Penangkapan Nentanyahu...
Penangkapan Nentanyahu Pulihkan Kepercayaan pada Sistem Internasional
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved