Datang ke Pekanbaru, Dewan Pakar Ganjar-Mahfud Sandiaga Uno Beri Pelatihan dan Modal untuk UMKM

Minggu, 10 Desember 2023 - 23:47 WIB
loading...
Datang ke Pekanbaru, Dewan Pakar Ganjar-Mahfud Sandiaga Uno Beri Pelatihan dan Modal untuk UMKM
Ketua Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Sandiaga Salahuddin Uno berdialog dengan warga di Kota Pekanbaru, Riau. Foto/MPI/Banda Haruddin Tanjung
A A A
PEKANBARU - Datang ke Kota Pekanbaru, Riau, Ketua Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Sandiaga Salahuddin Uno memberikan pelatihan, dan bantuan untuk UMKM. Kehadiran Sandiaga Uno, disambut meriah para pelaku UMKM.



Sandiaga Uno yang juga menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) ini, berdialog dengan para pelaku UMKM di Ade Motor Jalan Soekarno Hatta, Kota Pekanbaru.



"Saya hadir di workshop dengan tema Penciptaan Lapangan Kerja (Pelatihan Usaha Praktis Sabun Cuci Piring untuk Rumah Tangga) untuk melihat kendala apa yang dihadapi, dan tentunya memberikan solusi," kata Sandiaga Uno, Minggu (10/12/2023).



Para peserta pelatihan ini didominasi oleh para wanita. Mereka terdiri dari para pengusaha kecil, sepeti usaha gorengan, makanan, ada juga usaha pengerajin batik yang ada di Kota Pekanbaru, dan sejumlah daerah di Riau.

Setelah itu, Sandiaga Uno juga memberikan bantuan untuk tambahan modal usaha, mengingat salah satu kendala UMKM sendiri adalah masalah permodalan. Bantuan modal usaha untuk UMKM ini, mencapai Rp5 juta untuk setiap jenis UMMK.



Tak sekedar dialog dan menyalurkan bantuan untuk UMKM. Sandiaga Uno juga meninjau langsung produk-produk UMKM tersebut. Saat meninjau produk UMKM, Sandiaga Uno juga memborong makanan dan batik buatan UMKM Riau. "Nanti segera kirim ya pesanan saya," imbuhnya.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1002 seconds (0.1#10.140)