Wali Kota Banjarbaru Tingkatkan Kesejahteraan Warga Melalui Pasar Murah

Senin, 20 November 2023 - 16:00 WIB
loading...
Wali Kota Banjarbaru...
Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin meninjau langsung kegiatan Pasar Murah di daerahnya. (Foto: dok Pemko Banjarbaru)
A A A
BANJARBARU - Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru sukses menggelar Pasar Murah yang telah dilaksanakan di seluruh Kelurahan se-Kota Banjarbaru. Kelurahan Sungai Ulin menjadi Kelurahan terakhir dalam acara penyelenggaraan Pasar Murah yang diselenggarakan mulai tanggal 1 hingga 20 November 2023.

Bertempat di Area Terbuka Jalan P.M Noor tepatnya disamping Jalan Permata Intan BPK Regas, Kelurahan Sungai Ulin. Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin turut memantau langsung kegiatan Pasar Murah tersebut pada Senin (20/11/2023).

Aditya menyampaikan bahwa Pasar Murah yang telah dilaksanakan ini untuk membantu masyarakat dalam menekan angka inflasi di Kota Banjarbaru. “Mudah-mudahan kesejahteraan masyarakat bisa tercapai, karena pembangunan yang baik itu adalah pembangunan yang memberikan kesejahteraan,” ucapnya.

Suami dari Vivi Zubedi ini juga menambahkan bahwa kegiatan Pasar Murah berasal dari Dana Insentif Fiskal yang dihadiahkan kepada Kota Banjarbaru karena telah berhasil mengendalikan inflasi.

“Alhamdulillah Kota Banjarbaru menjadi Kota terbaik dalam penanganan inflasi di Kalimantan Selatan. Jadi kita mendapatkan dana hadiah yang pertama 9,3 Miliar, yang kedua 9,6 Miliar, dan semuanya ini kita tujukan untuk kesejahteraan masyarakat, untuk mensubsidi beras, ikan, daging, gula dan masih banyak lagi,” tuturnya.

Setelah melakukan peninjauan langsung gelaran Pasar Murah, Aditya juga menyerahkan bantuan sembako kepada personil Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) Regas dan juga kepada warga tidak mampu di Banjarbaru.
(dsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jelang Lebaran, Operasi...
Jelang Lebaran, Operasi Pasar Bahan Pangan di Sumut Marak
Pemkot Tangsel Gelar...
Pemkot Tangsel Gelar Bazar Ramadan di 7 Kecamatan
Tebus Minyak Murah Gokil...
Tebus Minyak Murah Gokil Gaspoll Bantu Kebutuhan Ribuan Warga Surabaya
Gelar Pasar Murah dan...
Gelar Pasar Murah dan Pengobatan Gratis, Perindo Sosialisasikan Paslon Rohmi-Firin
Ahmad Ali Resmikan Pasar...
Ahmad Ali Resmikan Pasar Murah Relawan Lentera Kasih di Tentena, Ribuan Warga Antusias
Ribuan Warga Sambut...
Ribuan Warga Sambut Positif Ahmad Ali Resmikan Pasar Murah Relawan Lentera Kasih di Tentena
Sekda Herman Ajak Disnakertrans...
Sekda Herman Ajak Disnakertrans di Jabar Progresif Tekan Tingkat Pengangguran Terbuka
Pj Gubernur Bey Machmudin...
Pj Gubernur Bey Machmudin Optimistis Jabar Mampu Swasembada Pangan
60 Orang Lulus Administrasi...
60 Orang Lulus Administrasi Seleksi Calon Anggota Komisi Informasi Jawa Barat 2024-2028
Rekomendasi
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
Ada Perluasan Cakupan...
Ada Perluasan Cakupan Operasi Militer Selain Perang di RUU TNI, Ini Saran Pengamat Militer
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
Berita Terkini
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
27 menit yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
41 menit yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
1 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
2 jam yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
8 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
10 jam yang lalu
Infografis
Untuk Membangun Kembali...
Untuk Membangun Kembali Kota Gaza, Palestina Butuh Rp868 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved