Tiga Parpol Mantap Usung Appi-ARB di Pilwakot Makassar

Rabu, 05 Agustus 2020 - 10:38 WIB
loading...
Tiga Parpol Mantap Usung...
Tiga parpol mantap mengusung pasangan Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando di Pilwalkot Makassar 2020. Demokrat, PPP dan Perindo sudah komitmen menjagokan Appi-ARB. Foto : SINDOnews/Muhaimin Sunusi
A A A
MAKASSAR - Tiga parpol mantap mengusung pasangan Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando di Pilwalkot Makassar 2020. Demokrat, PPP dan Perindo sudah komitmen menjagokan Appi-ARB. Baca : Hari Ini, 7 Paslon Terima Rekomendasi dari Partai Demokrat

Sekretaris Bappilu DPP Demokrat, Kamhar Lakumani mengatakan dukungan partainya secara resmi akan diberikan ke Appi-ARB hari ini. Rekomendasi berupa surat penetapan akan diserahkan ke paket ini.

"Di Makassar, kita ke pasangan Munafri Arifuddin dan Rahman Bando. Kita serahkan surat penetapan besok," kata Kamhar kepada SINDOnews.

Ketua DPW Perindo Sulsel, Sanusi Ramadhan juga menegaskan bahwa arah dukungan partainya sudah final ke Appi-ARB. "Perindo sudah fix ke Appi," tegasnya.

Soal penyerahan dukungan, tinggal menunggu waktu yang tepat. Sanusi menggaransi Perindo siap memenangkan Appi-ARB di Pilwalkot Makassar 2020. "Waktunya belum bisa saya pastikan. Namun pasti rekomnya (ke Appi-ARB)," kunci Sanusi.

Ketua DPW PPP Sulsel, Muh Aras menuturkan arah dukungan partainya juga sudah final ke Appi-ARB. Tinggal melakukan penjadwalan kapan penyerahan rekomendasi dilakukan.

"Kita masih menunggu kapan siapnya kandidat yang bersangkutan dan jadwalnya dari kami. Saya belum buka suratnya (apakah B1-KWK atau bukan)," beber anggota DPR RI ini.

Juru Bicara Appi, Fadli Noor mengungkapkan memang tiga partai ini sudah komitmen mengusung Appi-ARB. Tinggal menyesuaikan jadwal penyerahan rekomendasinya. Baca Juga : Perindo Tinggalkan Sindra Bila Gagal Cukupkan Koalisi di Pilkada Torut

"Demokrat InsyaAllah besok penyerahannya. Perindo tinggal menunggu waktu yang tepat. Sementara PPP juga begitu, juga menunggu waktu. Tapi kemungkinan PPP di DPW," sebut Fadli Noor.

Koalisi Demokrat yang memegang 6 kursi, PPP mengontrol 5 kursi dan Perindo memiliki 2 kursi membuat pasangan Appi-ARB melenggang ke Pilwalkot. Total 13 kursi ini sudah melebihi dari cukup untuk bertarung, dimana syarat minimal yakni hanya 10 kursi.

Ketua PSI Sulsel ini mengaku, meski sudah memiliki kursi yang lebih, pihaknya tetap membangun komunikasi ke parpol lain. Tujuannya melihat kemungkinan untuk membangun koalisi gemuk di Pilwalkot Makassar 2020.

"Kami tetap berkomunikasi dengan Hanura, Gerindra dan Golkar. Kita tetap melakukan penjajakan," tutup Fadli. Baca Lagi : Sanksi PAW Menanti Legislator Gerindra yang Tak Mau Menangkan Usungan Partai
(sri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
KPU Tetapkan Munafri-Aliyah...
KPU Tetapkan Munafri-Aliyah sebagai Wali Kota-Wakil Wali Kota Makassar Terpilih
Rela Hujan-hujanan di...
Rela Hujan-hujanan di Kampanye Akbar, Plt Sekjen Perindo Minta Kader All Out Menangkan MULIA
Puji Komitmen Perindo...
Puji Komitmen Perindo Kampanyekan Mulia, Aliyah Mustika Minta Warga Dukung Istri Mantan Wali Kota
Mantan Wali Kota IAS...
Mantan Wali Kota IAS Sebut Munafri Punya Kelebihan, Paling Layak Pimpin Makassar
Kampanyekan MULIA, Ketua...
Kampanyekan MULIA, Ketua DPW Partai Perindo Sulsel: Semua Syarat Kepemimpinan Ada di Paslon Nomor 1
PDIP Buka Pendaftaran...
PDIP Buka Pendaftaran Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar
Pilwalkot Makassar,...
Pilwalkot Makassar, Habis Kotak Kosong Sekarang Mantan Wali Kota yang Unggul
Surat Edaran Pj Wali...
Surat Edaran Pj Wali Kota Makassar Berisi Teknis Pemilihan Dipertanyakan
Debat Pilwalkot Makassar,...
Debat Pilwalkot Makassar, Irman-Zunnun Soroti Pengentasan Kemiskinan yang Tak Tuntas
Rekomendasi
AMSI Syukuran HUT ke-8,...
AMSI Syukuran HUT ke-8, Potong Tumpeng, Halalbihalal, hingga Diskusi Media
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
Berita Terkini
Kisah Guru Raja Mataram...
Kisah Guru Raja Mataram Pro Belanda Dilantik Jadi Pejabat Istana
1 jam yang lalu
Novel Berdamai dengan...
Novel Berdamai dengan Badai, Refleksi Perjuangan Perempuan di Hari Kartini
9 jam yang lalu
Lulusan SMEA hingga...
Lulusan SMEA hingga Sarjana Mengadu Peruntungan di Pelataran Balai Kota
10 jam yang lalu
Uya Kuya Sosialisasikan...
Uya Kuya Sosialisasikan Program MBG di Jaksel
11 jam yang lalu
Gelar Rakerwil di NTB,...
Gelar Rakerwil di NTB, Partai Perindo Bangun Kekuatan dari Akar Rumput Demi Kemenangan Pemilu 2029
11 jam yang lalu
Reses Maraton 3 Hari,...
Reses Maraton 3 Hari, Legislator Perindo Dapot Hutagalung Serap dan Perjuangkan Curhatan Warga Bengkalis
11 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved