Kondisi Bocah Korban Penyiksaan Terus Membaik, Bisa Segera Pulang dari RSSA Malang

Kamis, 19 Oktober 2023 - 14:18 WIB
loading...
Kondisi Bocah Korban Penyiksaan Terus Membaik, Bisa Segera Pulang dari RSSA Malang
ocah korban penyekapan dan penyiksaan oleh lima anggota keluarganya di Kota Malang sudah dapat berjalan. Foto/Dok.MPI
A A A
MALANG - Bocah korban penyekapan dan penyiksaan oleh lima anggota keluarganya di Kota Malang sudah dapat berjalan. Sebelumnya bocah berinisial D, warga Jalan KH. Malik Dalam Gang Permata Gading RT 4 RW 4, Kelurahan Buring, Kedungkandang, Malang, dirawat dengan kondisi mengenaskan usai luka-luka akibat penyiksaan yang diterimanya.

D, bocah korban penyekapan dan penganiayaan masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang. Sepanjang perawatan hingga hari Jumat malam (13/10/2023) kondisi bocah asal Jalan

Ketua Yayasan Bersama Anak Bangsa Yuning Kartikasari menyatakan, korban telah bisa berjalan dan perlahan beberapa alat kesehatan seperti infus dan selang nasogastrik atau istilah sonde, di tubuhnya dilepas. Bahkan secara kondisi fisik, sepekan lebih dirawat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) sudah kembali mendekati normal.

"Infus sudah dilepas ada 6 harian, sondenya juga sudah dilepas," kata Yuning Kartikasari, dikonfirmasi pada Kamis (19/10/2023).



Berat badannya pun terus berangsur-angsur menunjukkan tren kenaikan hingga 13 kilogram. Namun diakui Yuyun, sapaan akrabnya luka lama di beberapa bagian tubuhnya masih perlu penanganan dengan fisioterapi.

"Untuk luka lama menurut dokter perlu fisioterapi, tapi untuk luka dalam tidak ada. Keluhannya kemarin hanya HB-nya rendah, ditransfusi darah," ujarnya.

Sejauh ini kondisi D, bakal diobservasi dalam beberapa hari ke depan. Jika sudah membaik rencananya ia diperbolehkan untuk keluar rumah sakit dan menjalani perawatan jalan.

"Katanya tim bisa segera pulang dalam beberapa hari ke depan jika tidak ada keluhan lagi," tukasnya.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1108 seconds (0.1#10.140)