Pengukuhan Ikano Unpad, Ketua MPR Dorong Penerapan Cyber Notary

Rabu, 27 September 2023 - 21:10 WIB
loading...
Pengukuhan Ikano Unpad, Ketua MPR Dorong Penerapan Cyber Notary
Ketua MPR Bambang Soesatyo bersama Ketua Ikano Unpad Ranti Fauza Mayana dan Dewan Ikano Unpad HM Arisandi Bachrum saat pengukuhan pengurus di Bandung, Rabu (27/9/2023). Foto/Ist
A A A
BANDUNG - Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta para notaris bertransformasi menjadi cyber notary untuk menyongsong era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0 sehingga mampu menghadapi segala tantangan.

Hal itu disampaikan Bamsoet saat pengukuhan kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni Notariat Universitas Padjajaran (Ikano Unpad) di Bandung, Jawa Barat, Rabu (26/9/2023).



"Berbagai tantangan yang dihadapi bisa dijawab dengan melakukan penyesuaian Undang-Undang Jabatan Notaris yang sudah selayaknya disesuaikan dengan perkembangan teknologi informasi saat ini," kata Bamsoet dalam Stadium General dengan tema Notaris di Era Digital: Peluang dan Tantangan.

Dia menyebut, saat ini jumlah notaris di Indonesia mencapai 19.000 notaris. Sebagai salah satu profesi, Bamsoet mengakui banyak kendala dan tantangan yang dihadapi notaris. Mulai dari keterbatasan ruang penyimpanan dokumen hingga sistem kuno notaris yang masih dikerjakan.

Oleh karena itu transformasi perlu dilakukan, dan negara atau pemerintah membantu mencapai hal itu.

"Diperlukan data center untuk solusi keterbatasan penyimpanan dokumen dan negara atau pemerintah perlu membantu. Bisa dengan memanfaatkan Undang-Undang Kearsipan, sehingga protokol notaris dapat disimpan dalam bentuk chip atau berupa elektronik di Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI)," ujarnya.



Di antaranya termasuk menciptakan cyber notary yang dipercaya meningkatkan fungsi dan peran notaris konvensional dalam era digital. Sistem ini begitu penting lantaran masuk dalam keamanan dan ketahanan siber nasional.

Selain itu Bamsoet menyarankan penggunaan artificial intelegence (AI) yang kini telah dilakukan dalam menangani masalah hukum.

"Bahkan di dunia pengacara sudah ada robot-robot yang menangani konsultasi hukum, termasuk penanganan perkara. Tadi saya berikan contoh adalah Robot Ross yang bisa menangani kasus kepailitan,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Umum Ikano Unpad, Ranti Fauza Mayana berharap pengukuhan ini momentum bersejarah terciptanya lembaran baru.

“Membawa manfaat dan perubahan baik bagi universitas tercinta dan dunia kenotariatan melalui program-program kerja serta agenda-agenda kegiatan yang akan diselenggarakan,” tuturnya.

Dia juga menyambut baik saran Ketua MPR untuk melakukan perubahan digitalisasi. Menurutnya selama terdapat pemikiran yang terbuka, dengan memperhatikan serta mengedepankan nilai nilai serta unsur unsur hukum yang dipadupadankan dengan pemanfaatan kemajuan peradaban.

"Dengan teknologi digital tentunya dengan tetap menjaga integritas, kehormatan serta profesionalisme notaris dalam menjalankan tugas fungsinya agar tetap sesuai dengan panduan Undang-Undang Jabatan Notaris (UUJN) dan Kode Etik Notaris," ujarnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1927 seconds (0.1#10.140)