Nurdin Abdullah Harap Angka Stunting di Sulsel Bisa Ditekan

Senin, 03 Agustus 2020 - 12:02 WIB
loading...
Nurdin Abdullah Harap...
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah saat melepas tenaga pendamping gizi dan konselor stunting Sulsel. Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulsel, berharap bisa menangani masalah stunting dengan memberikan asupan gizi untuk anak di seluruh daerah provinsi ini.

Hal ini disampaikan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah saat melepas sebanyak 88 orang tenaga pendamping gizi dan konselor stunting Sulsel. Dari 88 orang ini terdiri 70 orang dari Bone 40 orang, Enrekang 30 orang dan konselor sebanya 18 orang.

Baca Juga: Gubernur Janji Fasilitasi Air Bersih, Listrik dan BTS di Pulau Terluar

Hadir juga pada acara tersebut Bupati Enrekang, Muslimin Bando, Dinas Kesehatan kabupaten kota se-Sulsel dan seluruh peserta pendamping gizi dan konselor.

Gubernur Sulsel menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan upaya untuk menekan angka stunting di Sulsel. Terlebih katanya, penyebab terjadinya stunting kebanyakan dari faktor ekonomi rumah tangga, padahal lanjutnya sejak dari dalam kandungan harus mendapatkan perhatian khusus ibu hamil sampai pada umur 1.000 pertama.

"Asupan gizi yang baik tidak harus yang instan tapi banyak dari alam, nah inilah yang kita harus diolah oleh masyarakat kita di daerah. Karena masalah ekonomi yang menjadi masalah beras yang ada di kehidupan berumahtangga," katanya, Senin, (3/08/2020).

Pada kesempatan ini juga, Nurdin Abdullah menyampaikan apresiasi atas program Gammara 'NA atau gerakan masyarakat mencegah stunting yang digagas Dinas Kesehatan Pemprov Sulsel ini.

"Saya mengapresiasi seluruh peserta pelatihan gizi dan konselor stunting yang hadir hari. Ini adalah tugas mulia untuk mendorong generasi-generasi kita kedepannya, memiliki kemampuan dan menjadi generasi yang memiliki daya saing, cerdas serta berprestasi kelak memasuki usia remaja dan dewasa," jelasnya.

Ia juga berharap kepada seluruh peserta pelatihan gizi dan konselor ini tidak hanya menganggap pelatihan ini sekedar program saja, namun harus ditekuni untuk menekan angka stunting di wilayahnya masing-masing. Nurdin Abdullah berharap tiga tahun ke depan tidak ada lagi bayi gizi buruh.

"Kita ini daerah pertanian. Kasi makan 11 provinsi. Aneh masih ada warga kita yang kurang gizi," jelasnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2538 seconds (0.1#10.24)