Kebahagiaan Warga Serang Dapat Bantuan Air Bersih dari Relawan Santri Ganjar

Jum'at, 15 September 2023 - 08:12 WIB
loading...
Kebahagiaan Warga Serang Dapat Bantuan Air Bersih dari Relawan Santri Ganjar
Kebahagiaan warga Desa Kampung Sedayu Kebon, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang usai mendapatkan bantuan air berdih dari relawan SDG, Kamis (14/8/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
SERANG - Relawan Santri Dukung Ganjar (SDG) menyalurkan bantuan air bersih kepada warga di tiga Kecamatan, Kabupaten Serang. Warga pun antusias atas bantuan air bersih di wilayah mereka yang mengalami kekeringan.

Salah satu wilayah yang mendapat bantuan air bersih yakni Desa Kampung Sedayu Kebon, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang. Ketika mobil tangki air bersih bantuan dari SDG tiba di lokasi, warga antusias mengantre walaupun di bawah teriknya sinar matahari.

Mereka juga langsung mempersiapkan wadah seperti ember hingga tong guna menampung air yang alirkan dari mobil tangki tersebut. “Perasaannya sangat senang karena tetangga bisa mendapatkan air bersih. Jadi, ya senang lah karena sangat membantu,” kata Ingka (26), salah seorang warga, Kamis (14/9/2023).

Ingka mengakui dalam tiga bulan belakangan warga Desa Kampung Sedayu Kebon susah mendapatkan air bersih. Bahkan, terkadang mereka mengambil air sungai untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Sayangnya belakangan sungai juga kekeringan, sehingga warga pun semakin sulit mendapatkan air. “Sangat susah, karena cuma mengandalkan air sungai yang jarang adanya. Apalagi sekarang di musim kemarau dalam tiga bulan sangat kesusahan mendapatkan air bersih,” ujarnya.

Karena itulah Ingka menyampaikan ucapan terima kasih kepada relawan dari Ganjar Pranowo atas bantuan air bersih ini. Dia berharap Ganjar bisa terpilih menjadi Presiden 2024 karena terbukti peduli dengan masyarakat. “Semoga Pak Ganjar bisa jadi pemimpin yang amanah, sukses, dan jadi pilihan seluruh rakyat Indonesia,” harapnya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan warga lainnya Ruminah (60). Dia juga mengungkapkan sulitnya mendapatkan air dalam tiga bulan belakangan. “Susah (mendapatkan) air bersih ada tiga bulan,” katanya.

Ruminah bahkan terpaksa merogoh koceknya untuk membeli air di depot isi ulang agar airnya bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Karena itulah dia berharap bantuan terus bisa diberikan SDG kepada warga yang kesulitan mendapatkan air bersih. “Mudah-mudahan ada bantuan lagi,” tandasnya.
(poe)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1987 seconds (0.1#10.140)