Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Dianugerahi Penghargaan Anubhawa Sasana
loading...
A
A
A
BANDUNG - Sebanyak 3.206 desa dan kelurahan di Jawa Barat dinyatakan sebagai wilayah sadar hukum oleh Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham). Provinsi Jawa Barat menjadi penyumbang terbanyak desa dan kelurahan sadar hukum se-Indonesia.
Dari pencapaian tersebut, Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil dianugerahi penghargaan Anubhawa Sasana oleh Kementerian Hukum dan HAM atas upayanya dalam pembinaan serta pembangunan desa binaan di daerah.
Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil itu mengatakan, banyaknya desa dan kelurahan sadar hukum di Jawa Barat menandakan wilayahnya selalu kondusif. Adapun indeks kondusivitas Jabar berada di angka yang tinggi, yaitu 87,5.
"Hasil dari sadar hukum adalah Indeks kondusivitas Jabar 87,5, rakyat merasakan nyaman tinggal di Jabar," kata Kang Emil, Sabtu (2/9/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Kang Emil menyerahkan penghargaan Anubhawa Sasana kepada 85 desa/ kelurahan sadar hukum mencakup 18 Bupati dan Wali Kota selaku pembinanya. Adapun 3.206 desa dan kelurahan sadar hukum di Jabar merupakan total pencapaian hingga tahun 2023.
"Desa dan kelurahan sadar hukum di Jabar tertinggi di Indonesia hampir 60 persen dari keseluruhan desa," ujar Kang Emil.
Sementara itu di tempat yang sama, Kepala Kantor Wilayah KemenkumHAM Jawa Barat, Andika mengatakan, pentingnya kesadaran hukum yang dimulai dari lingkungan keluarga demi mencegah terjadinya pelanggaran hukum. Upaya pembinaan sadar hukum dilaksanakan di desa dan kelurahan di Jawa Barat.
"Pembinaan dilakukan melalui Peresmian Desa & Kelurahan Sadar Hukum, terutama pada wilayah Jawa Barat di mana telah terdapat 3.206 Desa dan Kelurahan Sadar Hukum yang merupakan terbanyak dalam satu provinsi di seluruh Indonesia," ujarnya.
Dari pencapaian tersebut, Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil dianugerahi penghargaan Anubhawa Sasana oleh Kementerian Hukum dan HAM atas upayanya dalam pembinaan serta pembangunan desa binaan di daerah.
Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil itu mengatakan, banyaknya desa dan kelurahan sadar hukum di Jawa Barat menandakan wilayahnya selalu kondusif. Adapun indeks kondusivitas Jabar berada di angka yang tinggi, yaitu 87,5.
"Hasil dari sadar hukum adalah Indeks kondusivitas Jabar 87,5, rakyat merasakan nyaman tinggal di Jabar," kata Kang Emil, Sabtu (2/9/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Kang Emil menyerahkan penghargaan Anubhawa Sasana kepada 85 desa/ kelurahan sadar hukum mencakup 18 Bupati dan Wali Kota selaku pembinanya. Adapun 3.206 desa dan kelurahan sadar hukum di Jabar merupakan total pencapaian hingga tahun 2023.
"Desa dan kelurahan sadar hukum di Jabar tertinggi di Indonesia hampir 60 persen dari keseluruhan desa," ujar Kang Emil.
Sementara itu di tempat yang sama, Kepala Kantor Wilayah KemenkumHAM Jawa Barat, Andika mengatakan, pentingnya kesadaran hukum yang dimulai dari lingkungan keluarga demi mencegah terjadinya pelanggaran hukum. Upaya pembinaan sadar hukum dilaksanakan di desa dan kelurahan di Jawa Barat.
"Pembinaan dilakukan melalui Peresmian Desa & Kelurahan Sadar Hukum, terutama pada wilayah Jawa Barat di mana telah terdapat 3.206 Desa dan Kelurahan Sadar Hukum yang merupakan terbanyak dalam satu provinsi di seluruh Indonesia," ujarnya.
(shf)