Satu Tahanan Kabur Rutan Narkoba Cawang Ditangkap di Sukabumi

Kamis, 26 Januari 2017 - 10:20 WIB
Satu Tahanan Kabur Rutan Narkoba Cawang Ditangkap di Sukabumi
Satu Tahanan Kabur Rutan Narkoba Cawang Ditangkap di Sukabumi
A A A
SUKABUMI - Ridwan Ramadhan alias Mame, salah satu tahanan yang kabur dari Rutan Narkoba Cawang, Jakarta Timur, akhirnya ditangkap personel Polres Sukabumi, Rabu 25 Januari 2017, sekitar pukul 23.00 WIB.

“Yang bersangkutan ditangkap di Desa Kelapa Nunggal, Kabupaten Sukabumi,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus, melalui pesan singkatnya, Kamis (26/1/2017).

Saat penangkapan Mame sempat terjadi kontak fisik. Pelaku melawan dengan menggunakan senjata tajam. Namun, polisi tetap dapat meringkus pelaku narkoba tahanan Direktorat Narkoba Bareskrim Polri yang kabur tersebut.
“Sempat terjadi perlawanan sehingga anggota Polres Sukabumi Bripka Erwan terluka pada bagian muka terkena senjata tajam pelaku,” tutur Yusri.

Mame langsung diamankan di Sat Reskrim Polres Sukabumi, sedangkan keenam pelaku lainnya masih dalam pengejaran. “Penangkapan tersebut sudah kami koordinasikan dengan Direktorat Narkoba Bareskrim Polri,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan tujuh tahanan Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri kabur dari Rutan Narkoba Cawang Jakarta Timur dengan melubangi tembok kamar mandi di Kamar V menggunakan batang besi sepanjang 30 cm di ruang tahanan pada Selasa 24 Januari 2017, sekitar pukul 04.00 WIB.

Setelah melubangi tembok tersebut, para tahananan ini kabur dengan memanjat tembok setinggi 2,5 meter Rumah Sakit Pusat Otak Nasional yang berada dekat lokasi ruang tahanan. Petugas langsung melakukan olah tempat kejadian perkara dan memeriksa CCTV RS Pusat Otak Nasional. Saat ini petugas yang terdiri dari tujuh tim masih melakukan pengejaran.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6154 seconds (0.1#10.140)