Kompak dan Gotong Royong, Pesan Atikoh Ganjar Saat Lepas Kontingen Jateng ke Rainas XII

Rabu, 09 Agustus 2023 - 17:00 WIB
loading...
Kompak dan Gotong Royong,...
Ketua Kwartir Daerah Jawa Tengah, Siti Atikoh Ganjar Pranowo, menyampaikan empat pesan khusus pada para anggota pramuka penegak dan pandega Jateng. Foto/Ist
A A A
SEMARANG - Ketua Kwartir Daerah Jawa Tengah, Siti Atikoh Ganjar Pranowo, menyampaikan empat pesan khusus pada para anggota pramuka penegak dan pandega Jateng. Pesannya antara lain agar menjaga kesehatan, mengutamakan tepa selira, toleransi dan kekompakan.

Hal itu disampaikan Atikoh Ganjar seusai menghadiri pelepasan kontingen Jawa Tengah ke Raimuna Nasional (Rainas) XII tahun 2023, di Wisma Perdamaian, Rabu (9/8/2023). Rainas XII akan dilaksanakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.


“Pertama tentu adik-adik harus menjaga kesehatan karena kondisi cuaca masih fluktuatif,” kata Atikoh.



Atikoh juga meminta agar anggota kontingen Jawa Tengah menjaga kekompoakan. Apalagi peserta Rainas XII jumlahnya mencapai 21.000 dari seluruh Indonesia.

“Jawa Tengah sendiri ada 1.300-an maka membutuhkan kerjasama yang luar biasa,” ujarnya.

Sejalan dengan kekompakan, Atikoh juga meminta agar pramuka penegak dan pandega dari Jawa Tengah mengutamakan sikap toleransi. Dengan begitu, kegiatan pramuka dapat berjalan lancar.



“Keempat adalah mereka bisa saling tepa selira dan menunjukkan jiwa berbaginya, gotong royong. Karena pasti nanti semuanya akan dilakukan bersama-sama,” tegasnya.

Atikoh berharap dalam Rainas XII anggota pramuka Jawa Tengah bisa mengambil pelajaran penting di setiap kegiatan. Kegiatan pramuka, kata Atikoh, tak hanya bisa untuk meningkatkan nasionalisme juga softskil yang bisa bermanfaat di masyarakat.

“Ini adalah cara yang luarbiasa, untuk menanamkan bagi adik-adik bagaimana mereka bisa meningkatkan nasionalisme, cinta terhadap bangsa dan negara dan tentu saja bisa bermanfaat untuk masyarakat karena di sini (Raimuna) nanti ada juga kegiatan-kegiatan bakti sosial,” tandasnya.

Rainas XII akan berlangsung pada tanggal 14-21 Agustus 2023. Selama pelaksanaan kegiatan, para peserta akan mengikuti total 122 kegiatan yang terbagi dalam lima pilar kegiatan.

Rainas ini akan dihadiri 21.000 pramuka penegak dan pandega yang merupakan kontingen dari setiap kwartir cabang se-Indonesia. Jawa Tengah menjadi Kwarda yang mengirimkan peserta terbanyak yakni 1.304 pramuka penegak dan pandega.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Diduga Tak Terima Jagoannya...
Diduga Tak Terima Jagoannya Kalah di Pilkada Parepare, Antarpendukung Saling Lempar Batu
Banjar Digemparkan Video...
Banjar Digemparkan Video Mesum Siswa SMP Berseragam Pramuka
41 Daerah Pilkada Lawan...
41 Daerah Pilkada Lawan Kotak Kosong, Ganjar Pranowo: Bisa Saja Menang!
Hadiri Sidang Pledoi...
Hadiri Sidang Pledoi Palti Hutabarat, Ganjar Pranowo: Kamu Tidak Sendirian!
Ini Respons Ganjar Pranowo...
Ini Respons Ganjar Pranowo Terkait Rencana PDIP Usung Anies di Pilkada Jakarta
Ganjar Pranowo Bercanda...
Ganjar Pranowo Bercanda saat Lihat Sapi Kurban di Wedomartani Sleman: Podo-podo Bantenge
Salat Iduladha Bareng...
Salat Iduladha Bareng Keluarga di Masjid Kampung Wedomartani Sleman, Ganjar: Suasananya Hangat
Bakal Ditetapkan Jadi...
Bakal Ditetapkan Jadi Presiden dan Wapres, Gibran: Besok ke Jakarta, Dampingi Pak Prabowo
MK Tolak Gugatan Amin,...
MK Tolak Gugatan Amin, Dedi Mulyadi: Prabowo-Gibran Dilantik Oktober!
Rekomendasi
TBS Energi Bagikan Dividen...
TBS Energi Bagikan Dividen Rp168 Miliar, Tunjuk Dewan Komisaris Baru
Sinopsis One On One...
Sinopsis One On One - drg. Arianti Anaya: di Balik Viralnya Oknum Dokter Asusila
Its Family Time! Setiap...
Its Family Time! Setiap Hari Ide Shaun Selalu Bikin Peternakan Kacau!
Berita Terkini
Soal Mesin Parkir Elektronik...
Soal Mesin Parkir Elektronik Banyak yang Rusak, Kadishub: Terkendala Suku Cadang
2 jam yang lalu
Bantu Keluarga Kurang...
Bantu Keluarga Kurang Mampu, Pesantren Denanyar Buka Program Bea Siswa Santri 2025
2 jam yang lalu
Kadishub Akui PAD Parkir...
Kadishub Akui PAD Parkir di Jakarta Menurun sejak Banyak Mesin TPE Rusak Beralih ke Jukir
3 jam yang lalu
Pramono Minta Wali Kota...
Pramono Minta Wali Kota hingga Lurah Proaktif Terima Pendaftaran Pasukan Oranye
3 jam yang lalu
3 Penumpang Minibus...
3 Penumpang Minibus Terjun ke Sungai Lae Kombih di Pakpak Bharat Belum Ditemukan
3 jam yang lalu
BPKB Tak Dikasih, Anak...
BPKB Tak Dikasih, Anak di OKU Bakar Mobil Ibunya
4 jam yang lalu
Infografis
Respons China saat AS...
Respons China saat AS Hendak Jual Jet Tempur F-35 ke India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved