Puji Program Partai Perindo, Pimpinan Ponpes Nurul Jumani Bandung: Insya Allah Hasilnya Akan Baik

Selasa, 08 Agustus 2023 - 13:45 WIB
loading...
Puji Program Partai...
Pimpinan Ponpes Nurul Jumani Kabupaten Bandung Ajengan Ridwan saat menerima kunjungan Bacaleg Perindo Abdul Khaliq Ahmad Linda, Minggu (6/8/2023) malam. Foto/Saufat Endrawan
A A A
BANDUNG - Pimpinan Ponpes Nurul Jumani Kabupaten Bandung Ajengan Ridwan memuji program Partai perindo yang dianggap pro rakyat. Hal itu disampaikan Ajengan Ridwan saat menerima kunjungi bacaleg DPR dari Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad dan bacaleg DPRD Jabar Linda, Minggu (6/8/2023) malam.

"Harus baik niat. Tujuan tanpa niat yang baik, Allah tidak akan memberikan jalan yang baik. Insya Allah, dengan niat yang baik, jalan kita akan baik, dan hasilnya pun insya Allah akan baik. Apalagi ini menyangkut khalayak, masyarakat umum," kata Ajengan Ridwan.

"Orang yang melangkahkan kakinya untuk meringankan beban orang lain, maka menurut Allah, orang tersebut lebih baik daripada iktikaf 10 tahun di masjid," ujar dia.

Maka dari itu, tutur Ajengan Ridwan, dalam hal ini, berniatlah yang baik, memang benar-benar untuk meringankan beban masyarakat, mudah-mudahan semua ada dalam berkah Allah SWT.



"Orang yang paling baik adalah yang bermanfaat bagi sesamanya. Semoga tujuannya diijabah oleh Allah SWT dan bermanfaat untuk masyarakat," tutur Ajengan Ridwan.

Sementara itu, Ketua Bidang Keagamaan DPP Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad mengatakan, silaturahmi ke rumah Ajengan Ridwan, pimpinan Pondok Pesantren Nurul Jumani di Desa Gajahmekar, Kutawaringin, Kabupaten Bandung, untuk meminta doa dan restu.

"Pujian dari Ajengan Ridwan terhadap program Partai Perindo. Saat berjumpa dan berdialog, banyak wejangan, masukan dan petuah yang kami dapat dari Ajengan Ridwan," kata Abdul Khaliq Ahmad.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1641 seconds (0.1#10.24)