Update COVID-19 Bulukumba: Kasus Positif Bertambah 10, Sembuh 28 Orang

Minggu, 26 Juli 2020 - 21:15 WIB
loading...
Update COVID-19 Bulukumba:...
Ilustrasi. Foto: SINDOnews
A A A
BULUKUMBA - Kasus positif COVID-19 di kabupaten Bulukumba kembali bergerak. Hari ini, Minggu (26/7/2020), Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 mengonfirmasi adanya tambahan 10 kasus positif baru.



10 kasus positif tersebut, masing-masing dari kecamatan Ujung Bulu 8 kasus, kemudian kecamatan Gantarang dan Herlang masing-masing 1 kasus. Tambahan positif ini adalah kontak erat dari pasien positif sebelumnya.

Di sisi lain, Tim Gugus Tugas juga mengonfirmasi adanya tambahan pasien positif COVID-19 yang sembuh sebanyak 28.



Dengan tambahan 10 kasus positif hari ini, maka total kasus COVID-19 di Bulukumba sebanyak 239. Adapun total pasien positif yang sembuh sebanyak 211 orang, pasien positif meninggal 5 orang, dan 23 orang masih dirawat dan isolasi mandiri.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2144 seconds (0.1#10.140)