Bacaleg Perindo Denpasar Ingin Anak Pekerja Pengelola Sampah Bisa Kuliah

Selasa, 02 Mei 2023 - 08:10 WIB
loading...
Bacaleg Perindo Denpasar Ingin Anak Pekerja Pengelola Sampah Bisa Kuliah
Bacaleg Partai Perindo Kota Denpasar, Erwin Siregar ketika blusukan ke Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS3R) Ubung Gemilang di Kelurahan Ubung. Foto/iNews TV/Agus Sugiana
A A A
DENPASAR - Bakal calon legislatif (Bacaleg) Partai Perindo Kota Denpasar, Bali akan memperjuangkan anak-anak pekerja pengelola sampah di Denpasar bisa mengenyam pendidikan hingga perguruan tinggi. Dengan begitu, kesejahteraan keluarganya akan lebih baik.


"Ini waktu tepat berbicara dan melihat langsung kondisi teman-teman yang membersihkan kota Denpasar," kata Bacaleg Partai Perindo Kota Denpasar, Erwin Siregar ketika blusukan ke Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS3R) Ubung Gemilang di Kelurahan Ubung, Senin (1/5/2023).


Menurut Erwin, Partai Perindo mempunyai program nasional berupa pemberian bea siswa kepada siswa SD, SMP hingga SMA. Pelajar di Bali juga bisa memperoleh bea siswa ini.

Dengan program itu, dia berjanji akan berjuang agar para anak pekerja TPS3R Ubung Gemilang bisa ikut menikmati bea siswa Partai Perindo. Tentu prestasi menjadi salah satu syarat.

Dengan begitu, para anak pekerja TPS3R Ubung Gemilang bisa melanjutkan pendidikan sekolah sampai perguruan tinggi. "Tanpa pendidikan tidak ada kesejahteraan," ujar Erwin.

Aksi blusukan Bacaleg dipimpin Ketua DPD Partai Perindo Kota Denpasar I Gusti Ayu Mas Seri Lestari.


Seluruh pengurus, kader dan simpatisan Partai Perindo Kota Denpasar ikut hadir di TPS3R yang berlokasi di Jalan Kargo Indah Denpasar ini.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1227 seconds (0.1#10.140)